BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Keren ! Pj Gubernur Sumsel Jadi Pembawa Berita

Pj Gubernur Sumsel saat beraksi di depan kamera menjadi pembawa berita di televisi nasional.--

PALEMBANG - Pj Gubernur Sumsel, Agus Fatoni didaulat menjadi pembawa berita di studio TVRI Sumsel, Rabu 31 Januari 2024, lalu.

“Nah saya hari ini bersama Pak Walkot Palembang tadi membaca berita tentunya berisi informasi-informasi terkait dengan Sumsel dan Palembang dan yang ada di Sumsel,” kata Fatoni.

Sebagai informasi, kali ini Fatoni membawakan program ‘Sumsel Hari ini’. Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TVRI Sumsel ke-50, TVRI Sumsel secara khusus memberikan kesempatan bagi kepala daerah untuk menjadi pembaca berita.

BACA JUGA:HUT ke-50 TVRI Sumsel, Agus Fatoni: Tetap Jadi Media Informasi, Edukasi dan Hiburan

BACA JUGA:Lapas Banyuasin Bagikan Perlengkapan Mandi untuk 1.196 Warga Binaan

“Ya jadi hari ini Ultah TVRI Sumsel ke-50, salah satu acaranya adalah memberikan kesempatan kepada kepala daerah forkopimda, dan tokoh-tokoh untuk menjadi pembaca berita,” ujar Fatoni.

Fatoni mengatakan dirinya bersama Walikota Palembang Ratu Dewa membawakan 19 berita secara bergantian.

“Tadi ada sekitar 19 berita, jadi saya bergantian dengan Pak Walikota itu semua sudah disiapkan naskahnya tapi kita boleh berimprovisasi tadi kita juga latihan improvisasi,” ucap Fatoni.

BACA JUGA:Polda Sumsel Amankan Empat Tersangka Penyulingan Minyak Ilegal di Musi Banyuasin

BACA JUGA:Polres Banyuasin Sinergikan Stakeholder Terkait untuk Ciptakan Pemilu Aman dan Damai

Kemudian, dirinya mengaku berkesan atas pengalaman menjadi pembaca berita. Hal ini dikarenakan harus tampil di depan kamera dan disiarkan secara langsung.

“Ya setiap pengalaman setiap peristiwa tentu ada kesan dan hari ini cukup menarik. Kita yang biasa tampil tidak di depan kamera hari ini di depan kamera dan live jadi disiarkan langsung," ungkapnya.

"Kalau live itu nggak boleh salah kalau salah bisa berdampak luas. Kita bisa langsung baca berita dan menyiarkan langsung,” imbuhnya.***

Tag
Share