BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Pj Bupati Banyuasin Buka Operasi Pasar Murah di Talang Kelapa

Pj Bupati Banyuasin H Hani Syopiar Rustam SH didampingi Kepala Diskoperindag Banyuasin Ir Alpian MM dan Camat Talang Kelapa Salinan saat memantau jalannya kegiatan pasar murah.--

TALANG KELAPA – Upaya menekan laju inflasi dan meningkatkan ekonomi kreatif, Pemkab kembali menggelar operasi pasar murah.

Kali ini dipusatkan di halaman Kantor Kecamatan Talang Kelapa, Senin 20 November 2023.

Hadir dalam kesempatan itu, Pj Bupati Banyuasin H Syopiar Rustam yang ikut memantau operasi pasar murah.

Pj Bupati Banyuasin menjelaskan bahwa operasi pasar murah ini digelar untuk menekan laju inflasi dan mengendalikan harga serta stock barang kebutuhan seperti beras, minyak goreng, gula, cabai, bawang.

BACA JUGA:Reses Anggota DPRD Banyuasin Dapil V Serap Aspirasi Masyarakat

BACA JUGA:FKUB Banyuasin Sosialisasikan Tata Cara IMB Rumah Ibadah

“Adanya kegiatan operasi pasar yang dilaksanakan secara rutin ini dapat membantu menurunkan laju inflasi daerah. Serta dapat membantu meringankan seluruh masyarakat Kabupaten Banyuasin dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau,” ujar Pj Bupati Banyuasin.

Pada operasi pasar murah kali ini, Pemkab Banyuasin menyediakan berbagai bahan pokok dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan harga di pasaran. 

Adapun harga-harga yang ditawarkan adalah sebagai berikut:

BACA JUGA:Keren! Kepala SMAN 1 Sembawa Raih Penghargaan Tingkat Nasional

BACA JUGA:Ponpes Tahfidz Alquran An-Nur Miliki Sumur Bor

Satu paket sembako terdiri dari 5 kg beras dan minyak goreng 1 kg seharga Rp 69.000. Bawang merah 1 Kg Rp 23.000, cabai setan Rp 80.000/Kg, cabai merah keriting Rp 70.000/Kg. Gula pasir Rp 15.000/Kg, minyak goreng Rp 28.000/2 liter.

Daging sapi Rp 97.000/Kg, daging kerbau Rp 80.000/Kg, ikan patin Rp 20.000/Kg dan ikan lele Rp 20.000/Kg.

“Melalui kegiatan ini diharapkan masyarakat bisa mendapatkan kebutuhan bahan pangan pokok yang berkualitas dengan harga terjangkau untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” pungkas Pj. Bupati Banyuasin.(ron)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan