BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Ajang Talenta, Peserta Didik SDN 24 Talang Kelapa Raih 5 Medali

foto bersama peraih medali dengan korwil dan kepala sekolah --

Talang Kelapa,KORANHARIANBANYUASIN.ID - satuan pendidikan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 24 Talang Kelapa, Kabupaten Banyiasin. Provinsi Sumatera Selatan mendapat 5 tropy juara pada Senin 20 Mei 2024.

Tropy diterima pada saat acara pemberian tropy dan apresiasi pembinaan minat bakat dan kreatifitas siswa di ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) puncak Hari Pendidikan Nasional tingkat kabupaten Banyuasin tahun 2024.

Mereka yang mendapat piala dan tropy diantaranya, Abdul Hakim sisw kelas III, mendapat 3 tropy juara 1 dan 1 juara 2,  sedang Afifah, Arinda dan Sifa mendapat juara 3 seni tari FLS2N. 

BACA JUGA:Kepada Dinas Disdikbud dan Jajarannya, Ini Pesan Pj Bupati Hani S Rustam

Kepala SDN 24 Talang Kelapa Nurfatah SPd MSi berharap, ada peningkatan bagi siswa yang mengikuti ajang talenta tahun depan, sehingga akan mendapatkan medali lebih banyak lagi.

Dia menyatakan, bagi peserta didik juara satu pada O2SN dan FLS2N akan mendapat tiket melancong ke tingkat Provinsi Sumatera Selatan, sebab kegiatan tersebut berjenjang.

Dia mengapresiasi peserta didik yang sudah memberikan prestasi di SDN 24 Talang Kelapa, karena sudah dapat mengharumkan nama baik sekolah dan kecamatan di tingkat kabupaten.

BACA JUGA:BANYUASIN RESMIKAN 1.823 PPPK GURU DAN TENAGA KESEHATAN

Dia juga berpesan kepada peserta didik yang sudah berprestasi agar tetap rendah hati, juga harus latihan terus dalam menghadapi ajang di O2SN dan FLS2N jenjang provinsi nanti, karena saingan cukup ketat.

"Semoga mereka dapat berhasil meraih prestasi di tingkat provinsi, makanya diharapkan terus latihan jangan sampai lalai, sehingga apa yang diharapkan jadi kenyataan," tutup dia. ***

Tag
Share