BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Hasil Singapore Open 2024: Apri/Fadia Tersingkir, Ganda Putri Indonesia Habis !

Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti langkahnya terhenti di perempat final usai menyerah kalah dari wakil Jepang, Jumat 31 Mei 2024.--PBSI

SINGAPURA, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Tim Indonesia di Singapore Open 2024 di sektor ganda putri habis tak tersisa setelah satu-satunya wakil, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti harus terhenti langkahnya.

Apri/Fadia harus mengakui kemenangan wakil Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida dalam permainan rubber game, 10-21, 21-13, 10-21, Jumat 31 Mei 2024.

Tentu saja dengan kekalahan ini mengkandaskan harapan Indonesia untuk meraih gelar Singapore Open 2024.

BACA JUGA:ASEAN U-16 Boys Championships 2024: Peluang Baik untuk Bersaing

BACA JUGA:ASEAN Boys Championship U-19 dan U-16 2024: Indonesia Berada di Grup Menguntungkan

Bermain agresif saat di gim kedua, setelah di gim pertama harus menyerah kalah dari lawannya, Apri/Fadia mampu memberikan tekanan-tekanan kepada wakil Jepang.

Sayangnya, momentum kemenangan di gim kedua tak bisa berlanjut di gim penentuan setelah Apri/Fadia tampil tertekan sejak awal gimm.

Gap perolehan poin yang sangat jauh dan mudahnya pertahanan Apri/Fadia ditembus oleh duo Jepang, membuat mereka begitu banyak melakukan kesalahan-kesalahan.

BACA JUGA:Singapore Open 2024: Hujan Eror, Anthony Ginting Takluk dari Ranking 36

BACA JUGA:Singapore Open 2024: Chico-Dejan/Gloria Tersingkir, Apri/Fadia Menang Walkover

Sehingga mereka pun harus menyerah kalah dari Nami/Chiharu dan sekaligus tersingkir di perempat final Singapore Open 2024.

"Di gim pertama kami sempat kebingungan untuk melakukan pola permainan seperti apa. Kemarin kami tidak bermain karena lawan kami mundur, itu ada plus-minusnya memang. Plusnya kami bisa istirahat tapi minusnya kami tidak bisa lebih tahu lagi kondisi lapangan di sini,,"ungkap Apri diwawancarai usai pertandingan.

"Di gim kedua kami bisa menemukan pola permainan yang kami mau, sayangnya tidak berlanjut di gim ketiga. Mereka cepat mengubah pola dan kami tidak cepat menyiasatinya," tambahnya.

BACA JUGA:Timnas Wanita Indonesia Raih Kemenangan di Laga Uji Coba Melawan Singapura

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan