BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Gorong-gorong Desa Rimba Alai Banyuasin Nyaris Amblas, Ancam Aktivitas Masyarakat dan Perekonomian

Warga saat menunjukkan gorong gorong yang amblas di Desa Rimba Alai Kecamatan Banyuasin III Banyuasin--

RIMBA ALAI,KORANHARIANBANYUASIN.ID - Gorong-gorong di jalan Lintas Desa Rimba Alai, Kecamatan Banyuasin III, Banyuasin, dalam kondisi memprihatinkan dan nyaris amblas. 

Hal ini menimbulkan kekhawatiran bagi masyarakat, karena jika gorong-gorong tersebut amblas, maka aktivitas masyarakat dan perekonomian di empat desa, yakni Rimba Alai, Ujung Tanjung, Sidang Emas, dan Pagar Bulan, akan terhambat.

Edi, seorang warga Desa Rimba Alai, mengungkapkan bahwa kondisi gorong-gorong sudah sangat mengkhawatirkan.

BACA JUGA:Tak Berjodoh dengan Askolani, Ardi Arfani Diduetkan dengan Pakde Slamet

"Banyak pengendara motor yang terjebak masuk lubang," ujarnya.

Rusdi, warga lainnya, berharap agar pemerintah dapat segera memperbaiki gorong-gorong tersebut.

 "Sebab jalan ini akses utama masyarakat menuju kota untuk menjual hasil bumi," ungkapnya.

BACA JUGA:ASEAN U-16 Boys Championships 2024: Peluang Baik untuk Bersaing

Amblasnya gorong-gorong akan berdampak besar bagi masyarakat di empat desa tersebut. 

Kendaraan roda empat maupun dua tidak akan bisa melintas, sehingga menghambat aktivitas sehari-hari.

Perekonomian masyarakat juga akan terhambat karena akses utama untuk menjual hasil bumi terputus. Hal ini dapat menyebabkan kerugian ekonomi yang signifikan bagi masyarakat.

BACA JUGA:Agus Fatoni: Perpusataan Gudang Pengetahuan

Masyarakat Desa Rimba Alai, Ujung Tanjung, Sidang Emas, dan Pagar Bulan berharap agar pemerintah dapat segera memperbaiki gorong-gorong tersebut.

 Perbaikan gorong-gorong ini sangat penting untuk kelancaran aktivitas masyarakat dan perekonomian di wilayah tersebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan