BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Pengajian di Banyuasin: K.H Ahmad Wafi Mendoakan Pasangan Slamet-Alfi Bawa Perubahan

Calon Bupati dan wakil bupati Banyuasin H Slamet dan Alfi saat menghadiri pengajian bareng di Ponpes Al-karim Tanjung Lago Banyuasin--

TANJUNG LAGO,KORANHARIANBANYUASIN.ID - Pasangan Slamet-Alfi, calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin, pertama kali tampil bersama di hadapan publik.

Mereka menghadiri pengajian yang dipimpin oleh K.H Ahmad Wafi Maimun Zubair, putra dari ulama besar Indonesia, K.H Maimun Zubair.

Pengajian tersebut berlangsung pada Jumat, 2 Agustus, di Masjid Al-Anwar, Desa Mulya Sari, Kecamatan Tanjung Lago.

BACA JUGA:Siang Ini, Gregoria Ditantang Intaton Berebut Tiket ke Semifinal Olimpiade Paris 2024

Acara ini dihadiri oleh ratusan peserta, termasuk PCNU Kabupaten Banyuasin, Banser, Fatayat, serta masyarakat umum.

Dalam kesempatan ini, Slamet Somosentono dan Alfi Rustam tidak memberikan sambutan; kehadiran mereka semata-mata untuk mengikuti pengajian.

Gus Wafi berdoa agar pasangan Slamet-Alfi dapat membawa perubahan positif bagi Banyuasin, serta memperhatikan masjid, pondok pesantren, dan masyarakat Muslim setempat.

BACA JUGA:Puncak Apresiasi Duta Generasi Berencana, Pj Sekda Sumsel: Berikan Remaja Ruang Berkreativitas

"Semoga pasangan Slamet-Alfi dapat membawa perubahan yang baik untuk Banyuasin. Jangan lupa untuk memperhatikan masjid, pondok pesantren, dan masyarakat Muslim di Banyuasin," ujar Gus Wafi.

Sementara itu, Kyai Zainul Arifin, pengasuh Pondok Pesantren Al-Karim, berharap Slamet-Alfi dapat memajukan dan memperbaiki Banyuasin.

"Insyaallah, Pakde Slamet dan Mas Alfi akan membawa Banyuasin menjadi lebih baik, lebih maju, dan lebih religius," pungkasnya.

BACA JUGA:Sungai Terpanjang di Indonesia: Sungai Batanghari, Mengalir Sepanjang Gunung Rasan Hingga Laut Cina Selatan

Acara ditutup dengan sholawat dan doa bersama yang dipimpin langsung oleh Gus Wafi. ***

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan