Leo/Bagas Juara Korea Open 2024: Alhamdulillah Kami Bisa Pecah Telur
Sukses menjadi juara Korea Open 2024, Leo/Bagas mengaku sangat bersyukur bisa menjadi manusia emas, Minggu 1 September 2024.--
KORANHARIANBANYUASIN.ID - Raihan gelar juara Korea Open 2024 menjadi pembuktian bagi Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana sebagai manusia emas.
Terlebih keduanya menjadi pasangan ganda putra Indonesia yang baru saja dipasangkan.
Capaian juara Korea Open 2024, Leo/Bagas berharap bulutangkis Indonesia akan semakin maju.
BACA JUGA:HEBAT! Leo/Bagas Juara Korea Open 2024, Libas Tuan Rumah
BACA JUGA:Komentar Leo/Bagas Usai Kalahkan Fikri/Daniel: Semoga Besok Bisa Bermain Lepas
Dan akan menjadi penyemangat bagi keduanya untuk tampil lebih baik lagi di turnamen-turnamen selanjutnya.
"Alhamdulillah saya sangat senang bisa juara Korea Open," kata Bagas.
"Akhirnya kami bisa pecah telur setelah selama ini dijuluki manusia silver. Hari ini akhirnya bisa jadi manusia emas. Saya sangat bersyukur diberi kemenangan," ungkap Bagas.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Gelar Latihan Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026
BACA JUGA:Jadwal Final Indonesia Masters 2024, Indonesia Loloskan 6 Wakil
"Kemenangan ini saya persembahkan untuk keluarga, pelatih, bangsa Indonesia dan juga PBSI," kata Leo.
"Saya berharap dengan gelar ini semoga bulutangkis Indonesia semakin maju. Kami harus tambah semangat," timpalnya.
Untuk diketahui, Leo/Bagas naik podium juara Korea Open 2024 usai mengalahkan wakil tuan rumah, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae dalam drama rubber game, 18-21, 21-9, 21-8.