BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

SDN 38 Banyuasin Menerima Imbas dari PSP 1 SDN 24 Talang Kelapa

Tim pengimbas sedang memberikan materi (foto-muk)--

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Pengimbasan Program Sekolah Penggerak (PSP) 1 oleh Sekolah Dasar Negeri (SDN) 24 Talang Kelapa masih berlanjut.

Kamis 5 September 2024, pengimbasan dilakukan kepada sekolah imbas SDN di SDN 38 Banyuasin III Kabupaten Banyuasin oleh Tim SDN 24 Talang Kelapa.

 BACA JUGA:SMPN 1 Rambutan Terima Kujungan Tim Kemendikbudristek

BACA JUGA:Peserta Didik SMPN I Banyuasin III Diajak Kunjungan ke PN Pangkalan Balai

Kepala SDN 24 Talang Kelapa Nur Fatah SPd MPd menyampaikan, dilakukannya pengimbasan guna meningkatkan mutu pembelajaran agar lebih merata kepada lebih banyak sekolah imbas dan daerah lainny.

Serta untuk menciptakan ekosistem belajar bagi satuan pendidikan baik secara internal dalam sekolah dan eksternal secara kolektif.

Pengimbasan juga bertujuan merancang strategi dalam memperluas dan mempercepat terjadinya perubahan positif di berbagai sekolah imbas.

BACA JUGA:MTsN 1 Banyuasin Gelar Senam Bersama

Di sisi lainnya juga memperluas skala dampak yang dihasilkan dari Sekolah Penggerak yang telah mendapatkan pendampingan selama tiga tahun.

Koordinator Wilayah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Korwil Disdikbud) Kecamatan Talang Kelapa Didik Usyadi MPd memberikan dukungan penuh.

Dia menyampaikan, pengimbasan dilakukan dalam rangka pemerataan kwalitas pendidikan di Kabupaten Banyuasin.

BACA JUGA:Guru di SDN 3 Banyuasin II Ikuti Pelatihan IKM

Sebab melalui pengimbasan, sekolah imbas akan menerima dampak dalam proses pembelajaran kepada peserta didik akan lebih baik lagi.

Diharapkan para peserta dapat meningkatkan kompetensinya dalam mengimplementasikan program Sekolah Penggerak di sekolahnya masing-masing.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan