BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

6 Kepala Sekolah dan Guru di Banyuasin Terima Apresiasi Merdeka Belajar

Kepsek dan guru saat menerima penghargaan Merdeka Belajar.--

PANGKALAN BALAI -  Pj Bupati Banyuasin, H Hani Syopiar Rustam, SH melalui Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Banyuasin, Aminuddin SPd SIp MSi menerima penghargaan apresiasi Merdeka Belajar Sumsel tahun 2023 di Hotel Novotel Palembang, Sabtu 23 Desember 2023.

Penghargaan ini diterima Pemkab Banyuasin atas peningkatan mutu pendidikan Merdeka Belajar yang telah diterapkan di kabupaten/kota se-Sumsel. 

Tentu Pemerintah Provinsi Sumsel mengapresiasi penjagaan mutu Merdeka Belajar yang telah diterapkan di masing-masing daerah.

BACA JUGA:Tim SMPN 2 Banyuasin III Raih Juara Dua Festival Sedulang Setudung

BACA JUGA:Tiga Siswa SMPN 1 Banyuasin III Raih Emas Pencak Silat Regional Sumatera

Kepala Disdikbud Banyuasin, Aminuddin mengucapkan terima kasih atas kolaborasi yang baik terjalin antara Disdikbud Banyuasin dan Disdik Sumsel. 

Penghargaan ini bentuk semangat untuk terus meningkatkan mutu pendidikan merdeka belajar di Kabupaten Banyuasin.

"Selamat atas prestasi yang telah diraih tenaga pendidik Banyuasin baik dari PAUD, SD, SMP dan SMA. Alhamdulillah hari ini, ada 6 orang tenaga pendidik yang mendapatkan penghargaan di beberapa kategori," kata Aminuddin.

BACA JUGA:SMK Setianegara Sembawa Gelar Family Gathering

BACA JUGA:Wali Siswa dan Guru SDN 22 Talang Kelapa Ikuti Sosialisasi Disiplin Positif

"Luar biasa, semoga penghargaan ini menjadi lecutan kuat untuk berkarya untuk Indonesia umumnya dan Kabupaten Banyuasin khususnya," tutup Aminudin.

Berikut tenaga pendidik di Kabupaten Banyuasin yang mendapatkan penghargaan apresiasi Merdeka Belajar tahun 2023:

1. Mat Asan SPd, Guru SMP Negeri 2 Banyuasin II, penerima medali perunggu tingkat nasional, Faverta Fair IV Aperta, Pemanfaatan buah pedade sebagai bahan dasar pembuatan sabun cair alami.

BACA JUGA:MTs Al Masri Juara Umum Peran Gudep

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan