Betung - Komunitas Belajar (Kombel) di satuan pendidikan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 19 Betung, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan mengadakan pertemuan.
Pertemuan dilaksanakan pada Sabtu 24 Februari 2024 sebagai persiapan pelaksanaan observasi kepala sekolah di Platform Merdeka Mengajar (PPM) pada Kurikulum Merdeka.
Sebelum melakukan observasi kepala sekolah SDN 19 Betung Sekolah Penggerak Angkatan 3, telah menyiapkan penjadwalan terutama menentunkan waktu dan kelas yang akan diobservasi.
BACA JUGA:Adu Performa ! Yamaha N-Max dan Honda PCX Duel Skutik Premium Pilihan
Lalu membuat pengumuman untuk memberitahukan kepada pendidik dan peserta didik tentang observasi yang akan dilakukan oleh kepala sekolah.
Selanjutnya kepala sekolah menyiapkan dokumen dan mengumpulkan dokumen persiapan, seperti RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran) dan materi ajar yang akan digunakan.
Kepala SDN 19 Betung Ermawati SPd MPd mengaku semua persiapan sudah dilakukan, hanya tinggal pelaksanaan onsevasi. Pelaksanaan òbsevasi disesuaikan dengan jawal.
BACA JUGA:Honda Vario, Skutik Berkualitas dengan Inovasi Terdepan dan Kenyamanan Terbaik
Dia juga menjelaskan, bahwa ada lima materi yang disiapkan untuk pelaksanaan obsevasi yang diselenggaran dalam waktu dekat nanti.
Lima sasaran kegiatan disiapkan yakni:
1. Pilih target perilaku yang ingin dipelajari
2. Tentukan upaya perilaku untuk mencapai target
3. Sepakat jadwal observasi dengan kepsek
4. Unggah dokumen pendukung untuk hari observasi
5. Tunggu kepala sekolah melakukan observasi.