Praktek Prakarya, Siswa Dibimbing Membuat Ikan Asin

Selasa 19 Mar 2024 - 18:54 WIB
Editor : amin mukri

Rantau Bayur - Peserta didik Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 7 Rantau Bayur, Kabupaten Banyuasin menggelar praktek prakarya pada Senin 18 Maret 2024.

Praktek Prakarya dilaksanakan oleh peserta didik jenjang kelas 8-B mengambil materi tentang pengelolaan ikan air tawar, dengan cara dikelola secara tradisonal sehingga menjadi ikan asin air tawar. 

Kepala SMPN 7 Rantau Bayur Edi Jaya SPd MSi, dilaksanakan praktek pengelolaan ikan asin disini, lantaran melihat adanya potensi keberadaan ikan air tawan untuk dimanfaatkan menjadi produk bernilai ekonomis.

BACA JUGA:Kepala SMPN 2 Air Salek Mulai Melaksanakan Obsevasi Kelas

"Melihat potensi yang ada di lingkungan SMPN 7 Rantau Bayur adalah wilayah perairan dengan banyaknya ikan sungai, maka sekolah berinisiatif memanfaatkan berbagai ikan sungan untuk dijadikan ikan asin," kata dia.

Menurut dia, ikan sungai yang dikelola menjadi ikan asin seprti; ikan sepat, ikan betok, ikan sapil, ikan haruan dan berbagai jenis ikan sungai lainnya sebagai bahan untuk projek penguatan profil pelajar pancasila.

Ikan asin produk lokal yang dikelola oleh para peserta didik kelas VIII - B di SMPN 7 Rantau Bayur jenis ikan asin kukus atau biasa disebut masyarakat setempat dengan istilah Talang Balam.

BACA JUGA:Pembelajaran Berbasis Digitalisasi, di SMPN 6 Ratau Bayur Manfaatkan Chroombook

Inovasi dalam bentuk kewirausahaan dalam mengimplementasikan profil pelajar pancasila guna membangun berbagai bentuk karya pelajar sebagai pondasi peserta didik untuk berwirausaha. ***

Tags :
Kategori :

Terkait