Penanaman Pohon dan Kunjungan ke Suaka Margasatwa, Kunjungan Duta Besar Kanada di Banyuasin

Minggu 05 May 2024 - 05:00 WIB
Reporter : Rooney
Editor : zaironi

PANGKALAN BALAI,KORANBANYUASIN.ID - Kapolsek Rambutan, AKP Mudjiono, memimpin langsung pengamanan kunjungan Duta Besar Kanada dan Menteri Pembangunan Kanada ke Desa Pelaju, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, pada hari Kamis (2/5/2024). 

Kunjungan ini dilakukan untuk meninjau keberhasilan pengelolaan lahan gambut di desa tersebut yang menjadi salah satu desa dampingan program Land4Lives.

AKP Mudjiono mengerahkan seluruh anggotanya untuk mengamankan jalur yang dilalui rombongan duta besar dan menteri, serta melakukan penjagaan di lokasi kunjungan. 

BACA JUGA:Pemkab Banyuasin dan PT. Argorindo Jaya Sepakat Siapkan 3 Alternatif Jalan Menuju Air Salek

"Saya harap seluruh anggota melaksanakan kegiatan pengamanan dengan seksama dan jangan sampai ada gangguan kamtibmas," tegasnya.

Rombongan duta besar dan menteri tiba di Desa Durian Gadis pada pukul 12.15 WIB. 

Mereka langsung melakukan peninjauan lokasi kebun organik milik masyarakat dan berdialog dengan para petani mengenai pengelolaan dan perawatan lahan. 

BACA JUGA:Mengatasi Biang Keringat pada Bayi: Tips dan Tindakan yang Perlu Diketahui

Rombongan juga memberikan materi edukasi tentang cara berkebun yang efisien.

Selanjutnya, rombongan mengunjungi kebun milik Kelompok Tani Desa Plajau Pengen Maju dan melakukan penanaman pohon secara simbolis.

Pada sore hari, mereka melanjutkan perjalanan ke Desa Tanjung Kerang dan Lahan Suaka Margasatwa Padang Sugihan di Desa Baru dengan menggunakan perahu ketek. 

BACA JUGA:Mengatasi Biang Keringat pada Bayi: Tips dan Tindakan yang Perlu Diketahui

Di sana, mereka meninjau pengelolaan lahan gambut dan berdialog dengan para pemangku kepentingan.

AKP Mudjiono menjelaskan bahwa tujuan kunjungan duta besar dan menteri adalah untuk mendukung pembangunan berkelanjutan di tingkat provinsi, kabupaten, dan desa. 

Kunjungan ini juga bertujuan untuk memperkenalkan ekosistem gambut di Desa Pelaju dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengelolaan bentang lahan dan lingkungan.

Tags :
Kategori :

Terkait