Tampil di Podcast, Pj Gubernur Sumsel Beberkan Keberhasilan Sumsel

Sabtu 25 May 2024 - 15:00 WIB
Reporter : Apriyanti
Editor : Apriyanti

“Demikian juga dengan pengendalian inflasi cukup baik termasuk pembangunan yang lain seperti infrastruktur, kesehatan, pendidikan dan lainnya juga sangat baik,” jelas Fatoni.

Dalam siaran berdurasi hampir 30 menit tersebut, Fatoni  menyebutkan jika Provinsi Sumsel merupakan salah satu daerah terluas di Indonesia. 

Sehingga sangat wajar jika potensi yang dimiliki sangat banyak dan membutuhkan pengelolaan maksimal. 

"Maka untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi, kita harus bersama-sama. Maka di Sumsel melakukan gerakan serentak dalam melaksanakan program tersebut yang paling utama adalah menyamakan persepsi, visi misi. Jadi kita terus melakukan sosialisasi agar tujuan yang kita dilakukan ini  berjalan dengan baik," ucapnya.

Lebih jauh Fatoni juga mengungkapkan pesatnya pembangunan infrastruktur di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo sangatlah bagus. 

Hal tersebut tentunya menjadu tantangan bagi Sumsel untuk mengambil peluang agar ekonomi berkembaag demikian juga dengan sektor pariwisata. 

"Maka Sumsel terus menciptakan destinasi baru, mengangkat, budaya, adat istiadat, termasuk makanan khas Sumsel. Maka Sumsel akan melakukan terobosan- terobosan salah satunya akan dibangun Museum Kerajaan Sriwijaya dan Museum Tekstil," pungkasnya.***

Kategori :