Festival Santri Cinta Alquran, Upaya Kampanyekan Alquran

Minggu 02 Jun 2024 - 09:00 WIB
Reporter : Apriyanti
Editor : Apriyanti

PALEMBANG, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Festival Santri Cinta Alquran yang digelar di Ponpes Tahfidz Daarul Quran Takhassus Palembang, dihadiri Pj Gubernur Sumsel dan Ustad Yusuf Mansur, Sabtu 1 Juni 2024.

Melalui kegiatan ini, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni mengajak seluruh umat muslim untuk mengkampanyekan Alquran dengan terus mempelajari dan mempedomaninya sebagai petunjuk hidup.

"Ayo, kita terus kampanyekan Alquran, karena tidak ada keraguan padanya sebagai pedoman hidup, sebab banyak mukjizat yang terkandung dalamnya,"kata Fatoni.

BACA JUGA:Agus Fatoni: Perpusataan Gudang Pengetahuan

BACA JUGA:Pemprov Sumsel Libatkan Pelajar Kendalikan Inflasi dengan Masifkan Program GSMP

"Kalau berpegang Alquran kita akan selalu dalam lindungan Allah SWT dunia dan akhirat. Alquran memberikan banyak manfaat baik di dunia maupun di akhirat,” ucap Fatoni.

Menurutnya, keberadaan ponpes sangatlah penting dikarenakan selain mempelajari ilmu agama juga akan mendapatkan pendidikan agama, akhlak dan mental.

Oleh karena itu, Fatoni juga berterima kasih kepada Tahfidz Daarul Qur'an Takhassus Palembang yang turut membangun pondasi terbesar anak bangsa.

BACA JUGA:KPU Banyuasin Resmi Luncurkan Pilkada 2024 dengan Meriahkan Acara Bersama Andika Kangen Band

BACA JUGA:OSN Jenjang SMP Tingkat Kabupaten Sedang Dilaksanakan

"Tunjukkan bahwa seorang hafiz/hafizah juga bisa berprestasi dalam akademik, tak hanya sebagai penghafal Al-Quran saja. Berikan karya dan prestasi terbaik dalam berbagai bidang,” kata Fatoni.

Penceramah Ustaz Yusuf Mansyur menyampaikan motivasi tentang ilmu menguasai dunia dan akhirat, yakni dengan mempelajari Alquran.

"Mempelajarinya dengan mengaji dan mengkaji Alquran. Insya Allah dunia maupun akhirat bisa kita genggam,” ujarnya.***

Kategori :