KORANHARIANBANYUASIN.ID - Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani memenangi laga 'perang saudara' di hari pertama gelaran Hong Kong Open 2024, Selasa 10 September 2024.
Menghadapai seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di babak 32 besar Hong Kong Open 2024, Sabar/Reza menang dua gim langsung, 21-14, 21-15.
Bermain dengan sangat agresif di sepanjang gim pertama, Sabar/Reza tampil mendominasi.
BACA JUGA:Hong Kong Open 2024: Empat Wakil Indonesia Hari Ini Bertanding, Ganda Putra 'Perang Saudara'
BACA JUGA:Cedera Kaki, Ester Nurumi Mundur dari Hong Kong Open 2024
Smash keras yang mematikan, sangat mudah menembus pertahanan Ahsan/Hendra.
Meski demikian, di awal gim pertama mereka cukup kesulitan untuk mendapatkan poin, namun dengan pola permainan yang sudah mereka dapatkan, Sabar/Reza perlahan mulai mendominasi permainan.
Bukan itu saja, poin ketat di awal gim akhirnya bisa mereka lalui, dan mulai memimpin perolehan poin di interval hingga akhir gim pertama.
BACA JUGA:Daftar Pemain Bulutangkis Indonesia yang Turun di Hong Kong Open 2024
BACA JUGA:Jonatan Christie Berharap Tampil Enjoy di Hong Kong Open 2024
Sama halnya di gim kedua, permainan cepat agresif dan berapi-api yang dimainkan oleh Sabar/Reza, memberikan tekanan bagi Ahsan/Hendra.
Pemain yang berjuluk The Daddies ini kesulitan untuk mengembalikan smash yang dilepaskan oleh juniornya itu.
Tak ayal, langkah mereka pun harus terhenti meski Hong Kong Open 2024 baru saja digelar.