Askolani Berjanji Akan Revitalisasi PDAM Tirta Betuah Banyuasin untuk Penyediaan Air Bersih

Jumat 11 Oct 2024 - 08:25 WIB
Reporter : Rooney
Editor : Zaironi

BACA JUGA:Sebelum Proses Pembelajaran, Warga SMPN 2 Air Salek Bersholawat dan Berliterasi

Menurutnya, solusi utama untuk mengatasi masalah air bersih di Pangkalan Balai adalah dengan penggantian jaringan distribusi induk yang ada saat ini, khususnya di wilayah dalam kota Pangkalan Balai.

"Tidak hanya sekadar perbaikan kecil, tetapi kita perlu mengganti seluruh jaringan distribusi induk di dalam kota Pangkalan Balai. Ini akan mengurangi kebocoran dan meningkatkan kapasitas distribusi air bersih,” jelas Askolani.

Selain itu, ia juga berjanji untuk meningkatkan kapasitas pompa intake di Lebung, sehingga aliran air dari sumber dapat lebih lancar dan merata. 

BACA JUGA:Deklarasi dan Pencanangan Bersih Narkoba di Kota Prabumulih, Sekda: Jangan Hanya Euforia Sesaat

Rencana pembangunan bak penampungan air juga akan dilakukan untuk meningkatkan kapasitas penyimpanan air bersih, terutama selama musim kemarau.

Penggantian pipa jaringan distribusi intake serta jaringan transmisi dari intake ke boster akan menjadi prioritas utama dalam revitalisasi PDAM ini.

 Dengan mengganti pipa-pipa lama yang sudah rusak, diharapkan distribusi air bersih ke rumah-rumah warga akan menjadi lebih lancar dan stabil. 

BACA JUGA:Deklarasi dan Pencanangan Bersih Narkoba di Kota Prabumulih, Sekda: Jangan Hanya Euforia Sesaat

Askolani juga berkomitmen untuk melakukan pemeliharaan rutin guna mencegah masalah serupa terjadi di masa depan.

Tags :
Kategori :

Terkait