Potret Toleransi Beragama di SMAN 1 Makarti Jaya

Rabu 16 Oct 2024 - 21:02 WIB
Reporter : Amin
Editor : Mukri

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Menjalin toleransi, melalui kegiatan keagaman, terus dikembangkan oleh Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Makarti Jaya.

Selasa pagi, sebelum pelajaran dimulai digelar berbagai kegiatan keagamaan, bagi peserta didik beragama Islam melaksanakan shalat dhuha dan yasinan.

Sedangkan non muslim, seperi beragama Buddha, Hindu dan Kristen melaksanakan ibadah sesuai dengan agama mereka di masing-masing kelas.

BACA JUGA:Insiden Menegangkan! Speedboat Rombongan Petinggi Banyuasin Bocor, Begini Kondisi Penumpangnya!

BACA JUGA:Sosialisasi Implementasi Portal Administrasi Pemerintahan Bidang Layanan Aparatur Negarae

Kegiatan tersebut, kata Kepala SMA Negeri 1 Makarti Jaya, Anton Pengihutan, SPd MM, itu merupakan bentuk komitmen sekolah dalam menghormati keberagaman dan memperkuat tali persaudaraan antar umat beragama.

"Dengan dilaksanakannya kegiatan keagamaan setiap Rabu dan Jumat, kami berharap para siswa dapat lebih dekat dengan nilai-nilai spiritual, dan memperkuat karakter," kata dia.

Jam ke-0 ini, Rabu dan Jumat dimulai pada pukul 06.45 WIB, memberikan kesempatan bagi siswa untuk memulai hari dengan semangat positif.

BACA JUGA:Muba Terpilih Sebagai 10 Peserta Terbaik Bhumandala Award 2024

Kegiatan ini bukan hanya tentang ibadah, tetapi juga tentang saling menghormati dan memahami satu sama lain.

"Semoga kebersamaan ini dapat menumbuhkan rasa toleransi dan kedamaian di lingkungan sekolah kita," tutur dia.

Dia mengajak warga sekolah terus jaga semangat kebersamaan dan keagamaan ini, demi masa depan yang lebih baik. 

Kategori :

Terkait