Denmark Open 2024: Menang Straight Game, Gregoria Mariska Tunjung Lolos ke Perempat Final

Kamis 17 Oct 2024 - 21:16 WIB
Reporter : Apriyanti
Editor : Apriyanti

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Gregoria Mariska Tunjung berhasil mengatasi perlawanan tunggal putri tuan rumah dan lolos ke perempat final Denmark Open 2024.

Permainan cukup ketat di gim kedua sempat membuat Gregoria kelimpungan dan harus tertinggal jauh dari lawannya.

Beruntung, dengan fokus dan penuh kesabaran akhirnya, tunggal putri Indonesia ranking 8 dunia itu bisa menyalip dan menang dua gim langsung 21-10, 22-20.

BACA JUGA:Denmark Open 2024: Wakil Indonesia Berguguran, Leo/Bagas Kandas di Tangan Nomor Satu Dunia

BACA JUGA:Tersingkir di Denmark Open 2024: Rehan/Lisa Perpanjang Kekalahan Atas Ganda Campuran Hong Kong

Sementara wakil tuan rumah, Mia Blichfeldt harus tersingkir di 16 besar Denmark Open 2024, Kamis 17 Oktober 2024, malam.

Sebelum berhasil mengalahkan pemain ranking 37 dunia itu, Gregoria bermain sangat taktis di sepanjang gim pembuka.

Serangan-serangan yang dilancarkan Gregoria membuat Mia kesulitan untuk keluar dari tekanan.

BACA JUGA:Denmark Open 2024: Jonatan Christie Tumbang, Susul Ginting

BACA JUGA:Denmark Open 2024: Putri KW Menang Mudah, Lolos ke Perempat Final

Lantas di gim kedua, permainan berlangsung cukup ketat, bahkan Gregoria harus tertinggal 9-15.

Situasi itu tentu saja sangat menguntungkan Mia, banyaknya error yang dilakukan Gregoria, sehingga lawannya dengan nyaman melancarkan serangan demi serangan.

Beruntung, poin demi poin bisa diraih Gregoria usai dirinya mampu menemukan kembali pola permainannya.

BACA JUGA:Lawan Walkover, Rinov/Pitha Pastikan Diri Lolos ke Perempat Final Denmark Open 2024

BACA JUGA:7 Wakil Indonesia Berebut Tiket Perempat Final Denmark Open 2024

Kategori :