KORANHARIANBANYUASIN.ID - Laga sengit Rahmat Hidayat/Yeremia Erick Yoche Yacob Rambitan menghadapi unggulan pertama, dimenangkan oleh Indonesia.
Rahmat/Yere sukses membungkam perlawanan Nur Moh Azriyn Ayub/Tan Wee Kiong melalui persaingan ketat rubber game 16-21, 21-18, 21-17, Sabtu 2 November 2024.
Meski di gim pertama Rahmat/Yere telat panas dan harus menyerah kalah, namun mereka mampu membalas di gim kedua.
BACA JUGA:Yohanes Saut Marcellyno Gagal Ciptakan All Indonesia Finals di Indonesia Masters 2024
BACA JUGA:All Indonesia Final, Amri/Nita vs Marwan/Aisyah Perebutkan Gelar Juara Indonesia Masters 2024.
Permainan di gim kedua yang sangat ketat dan serangan-serangan yang dilancarkan wakil Malaysia itu tidak mudah untuk dipatahkan.
Namun, berkat kesolidan dan permainan keduanya mampu membalas di gim kedua.
Kebangkitan di gim kedua berlanjut di gim ketiga.
BACA JUGA:Diganjar Wasit Kartu Kuning, Ni Kadek Dhinda Capai Final Indonesia Masters 2024
BACA JUGA:Indonesia Masters 2024: 12 Wakil Indonesia Capai Semifinal,4 Pemain Dipastikan ke Final
Rahmat/Yere masih cukup kesulitan untuk menembus pertahanan Nur/Tan.
Tetapi satu per satu poin mereka hasilkan dan mulai meninggalkan lawannya.
Dan benar saja, bermain lebih agresif di gim penentuan, Rahmat/Yere sukses menyelesaikan perjuangan mereka.
BACA JUGA:Cedera di Gim Penentuan, Chiara Marvella Retired di Perempat Final Indonesia Masters 2024
BACA JUGA:Alwi Farhan Menang, 2 Wakil Indonesia Lolos ke Semifinal Indonesia Masters 2024