Baca Koran harianbanyuasin Online - Harian Banyuasin

Tai Tzu Ying Resmi Pamit dari Dunia Bulutangkis, Akhiri Perjalanan Penuh Kenangan dan Air Mata

Pebulutangkis asal Taiwan, Tai Tzu Ying resmi pensiun dari dunia yang membesarkan namanya.--

BACA JUGA:Tampil Luar Biasa! Tikungan Maut Ni Kadek Dhinda Pulangkan Unggulan 3 Korea Masters 2025

Ia harus tersingkir dari turnamen setelah kalah dari rival abadinya, Ratchanok Intanon asal Thailand, dalam laga yang penuh air mata dan emosi.

Kekalahan itu menjadi momen yang sangat berat baginya.

“Tahun lalu adalah masa tersulit dalam karierku. Sebelum Olimpiade, aku tidak yakin apakah kakiku yang cedera akan mengizinkanku untuk bertanding, tetapi aku memberikan segalanya. Orang lain tidak menyerah padaku, jadi aku tidak boleh menyerah pada diriku sendiri,” ungkapnya.

Tai juga menambahkan bahwa proses menerima kenyataan untuk meninggalkan dunia bulutangkis bukan hal mudah.

“Pada akhirnya, cederaku memaksaku untuk meninggalkan lapangan. Aku tidak bisa mengakhiri karier seperti yang kuharapkan, dan butuh waktu bagiku untuk menerima kenyataan itu,” tulisnya lagi.

Di akhir pesannya, Tai Tzu Ying menyampaikan ucapan terima kasih mendalam kepada semua pihak yang telah menjadi bagian dari perjalanannya — mulai dari pelatih, keluarga, rekan-rekan atlet, hingga para penggemar yang selalu memberikan cinta dan dukungan tanpa henti.

Perpisahan Tai bukan hanya mengakhiri karier seorang juara, tetapi juga menutup babak indah dalam sejarah bulutangkis dunia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan