Pemprov Sumsel Siap Sukseskan Pagelaran Perdana Swarna Songket Nusantara 2025

--Foto humaspemprovsumsel
BACA JUGA:Menkopangan RI Takjub! Rawa Buaya di Sumsel Disulap Jadi Sawah
Namun karena kegiatan Dekranas yang cukup padat sehingga rencana tersebut sempat terlewat.
"Maka tahun ini kami sudah prioritaskan harus dilakukan di Sumsel tahun 2025 ini. Takutnya dengan kepadatan kegiatan Dekranas ini akan terlewat lagi," katanya.
Meskipun diadakan Bulan Agustus mendatang namun menurut Tri Tito, persiapan harus dilakukan sejauh mungkin.
Karena itu pada rakor kali ini Tri Tito mengajak semua pihak terkait membahas keseluruhan acara serta rencana survei ke lapangan langsung.
"Ibu Selvi Gibran juga menganut baik. Maka itu kita harus siapkan ini dengan rapi dengan baik dari jauh hari. Jangan sampai ide yang baik ini tapi pelaksanaannya kurang," jelas Tri Tito.
Selain mempromosikan kain-kaij nusantara, pagelaram ini jiga diharapkannya dapat meningkatkan image positif Sumsel.
"Semoga nama Sumsel dan Palembang akan bertambah baik, begitu juga pariwisatanya, ekonomi kreatif serta investasinya ikut terdampak," kata Tri Tito.
Melalui rakor ini Tri Tito berharap dapat berkoordinasi dengan Dekranasda Sumsel dan Dekranasda Kota Palembang, mengenai hal apa saja yang menjadi kendala dan mendiskusikannya setransparan mungkin.