Hasil Denmark Open 2025: Duel Ketat Tiga Gim, Putri KW Kandas di Tangan Tomoka Miyazaki

Langkah Putri Kusuma Wardani harus terhenti di babak 16 besar usai kalah dari wakil Jepang, Tomoka Miyazaki, Kamis 16 Oktober 2025.--Foto PBSI
KORANHARIANBANYUASIN.ID - Langkah Putri Kusuma Wardani harus terhenti di babak 16 besar usai kalah dari wakil Jepang, Tomoka Miyazaki, dalam duel tiga gim 21-15, 12-21, 17-21.
Pertandingan berlangsung sengit dan memperlihatkan perubahan tempo permainan yang cukup drastis di setiap gimnya.
Pada gim pertama, Putri tampil begitu percaya diri.
BACA JUGA:Hasil WJC 2025: Salsabila/Jania Lolos ke Perempat Final Usai Tumbangkan Wakil India
BACA JUGA:Hasil WJC 2025: Sempat Kehilangan Fokus, Ikhsan/Rinjani Akhirnya Kunci Kemenangan di Rubber Game
Permainan cepat dan serangan tajamnya dari sisi kanan lapangan membuat Tomoka kewalahan.
Beberapa kali smes keras dan penempatan bola akurat dari Putri berhasil mengamankan poin demi poin.
Ia unggul jauh di pertengahan gim dan menutupnya dengan skor 21-15.
BACA JUGA:Hasil Denmark Open 2025: Kehilangan Fokus di Poin Krusial, Sabar/Reza Takluk dari Wakil China
Namun, situasi berbalik pada gim kedua. Tomoka mulai menemukan ritme permainan dengan pertahanan solid dan kontrol bola yang lebih sabar.
Putri yang mencoba tetap menyerang justru banyak melakukan kesalahan sendiri, terutama pada pengembalian servis dan pukulan yang keluar lapangan.
Gim kedua pun berakhir dengan keunggulan Tomoka 21-12.
BACA JUGA:Tampil Dominan, Moh Zaki Ubaidillah Pastikan Tiket ke Perempat Final WJC 2025