Disdikbud Mulai Gelar Rapat Persiapan Ajang Talenta
Rapat persiapan ajang Talenta di ruang Handayani. --
Pangkalan Balai - rapat pesiapan ajang talenta di gelar oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Banyuasin di Ruang Rapat Handayani Sekretariat dinas setempat.
Rapat digelar pada Kamis 22 Februari 2024 membahas tentang kesiapan penyelengaraan Olimpiade Sains Nasional (OSN), Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N).
Rapat dipimpin oleh Kepala Seksi Pendidik dan Peserta Didik, Bidang Pembinaan Sekolah Dasar (Bidpem SD) Disdikbud Banyuasin, Sikin SPd MSi dihadiri oleh 21 Koordinator Wilayah Disdikbud Kecamatan.
BACA JUGA:Cegah DBD, Pemdes Lalang Sembawa Banyuasin Lakukan Fogging
"Kita menggelar rapat persiapan menghadapi ajang talenta atau ajang minat bakat bagi kalangan jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMPN)," katanya.
Rapat persiapan dilakukan untuk memberikan penjelasan tentang langkah-langkah dilakukan untuk persiapan penyelenggaraan OSN, 02SN dan FLS2N di masing masing kecamatan.
Terkait dengan cabang dilombakan sudah dijelaskan dan sudah dipahami oleh Korwil karena ajang tersebut sudah menjadi agenda bagi sekolah yang dilaksanakan setiap tahun.
BACA JUGA:Seleksi Pemain Tim U-16 Gelombang Pertama Rampung
"Jadi tidak ada kendala apapun dalam penyelanggaraan OSN, O2SN dan FLS2N nanti, mulai dari tingkat kecamatan hingga tingkat kabupaten, baik jenjang SD dan jenjang SMP," ucap Sikin.
Tentunya, untuk pelaksanaan kegiatan tersebut di tingkat kecamatan diserahkan kepada panitia kecamatan yang dikoordinir oleh Koodinator Disdikbud Kecamatan dan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S).
"Untuk seleksi tingkat kecamatan dari minggu keempat bisa dilaksanakan oleh panitia kecamatan, sesuai dengan cabang yang sudah ada pada surat edaran dari Disdikbud," kata dia. ***