Tim Thomas Indonesia Juara Grup Usai Kalahkan India 4-1

Chico Aura Dwi Wardoyo menjadi penyumbang poin terakhir bagi kemenangan Tim Thomas Indonesia 4-1 atas India, Rabu 1 Mei 2024.--PBSI

CHINA, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Tim Thomas Indonesia keluar sebagai juara Grup C Thomas Cup 2024 setelah mengalahkan Tim India 4-1sekaligus lolos ke perempat final Thomas Cup 2024, Rabu 1 Mei 2024.

Di perempat final, Tim Thomas Indonesia akan bertemu dengan Tim Korea Selatan pada Jumat 3 Mei 2024.

Indonesia tidak bisa meraih poin sempurna, setelah Anthony Sinisuka Ginting kalah atas Prannoy HS, yang menjadi pertandingan pembuka di pertandingan terakhir di penyisihan grup C Thomas Cup 2024.

BACA JUGA:Maarten Paes Dinaturalisasi, Kekuatan Tambahan Tim U-23 Indonesia

BACA JUGA:Uber Cup 2024: Tim Uber Indonesia Kalah 2-3 Atas Indonesia

Sementara, 4 pertandingan selanjutnya Tim Thomas Indonesia berhasil menyapu bersih poin dan bisa mengalahkan India 4-1 dan keluar sebagai juara Grup C, sedangkan India runner up grup.

Untuk diketahui, tiga poin Indonesia berhasil disumbangkan oleh Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Jonatan Christie dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Dan poin terakhir disumbangkan Chico Aura Dwi Wardoyo yang mempertegas kemenangan Tim Thomas Indonesia.

BACA JUGA:Uber Cup 2024: Indonesia vs Jepang 1-1, Gregoria Sumbang Poin, Lanny/Fadia Kalah

BACA JUGA:Laga Penuh Drama, Gol Dianulir Hingga Kartu Merah Bawa Indonesia Kalah 0-2 dari Uzbekistan

Saat Tim Thomas Indonesia tertinggal 0-1 dari India, ganda putra pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana berhasil meraih poin pembuka, dan menyamakan skor 1-1.

Poin pertama tersebut diraih setelah Fikri/Bagas berhasil menghajar pasangan nomor satu dunia Satwijsairaj Rankireddy/Chirag Shetty, ganda putra Indonesia mampu berbicara banyak dengan memenangkan pertandingan 24-22, 22-24, 21-14.

Menang di gim pertama, dan momentum keunggulan 20-14, sayangnya banyak kesalahan-kesalahan sendiri yang dilakukan pemain Indonesia, India berhasil membalikkan keadaan dan menutup gim kedua dengan menang 24-22.

BACA JUGA:Tim Uber Indonesia Menang 5-0 Atas Uzbekistan, Laga Penutup Grup Jumpa Jepang

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan