BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Guru dan Kepala Sekolah di Talang Kelapa Ikuti Pengimbasan Pembelajaran Inklusif

Pembukaan kegiatan pengimbasan pendidikan inklusif bagi guru dan kepala sekolah di Kecamatan Talang Kelapa.--

PANGKALAN BALAI, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Kegiatan pengimbasan kompetensi pendidik pada penyelenggaraan satuan pendidikan inklusif kembali diselenggarakan di Kecamatan Talang Kelapa, Banyuasin, Sumatera Selatan, Kamis 25 Juli 2024.

Kegiatan tersebut dipusatkan di SDN 20 Talang Kelapa.

Pengimbasan di tujukan bagi guru kelas 1 jenjang SD, baik negeri maupun swasta.

BACA JUGA:SDN 12 Talang Kelapa Gelar Persamaan Persepsi Pengimbasan PSP

BACA JUGA:Puluhan Siswa SMPN 2 Banyuasin III Ikuti Sosialisasi Pencegahan Kenakalan Remaja

Acara tersebut dibuka oleh Koordinator wilayah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Korwil Disdikbud) Talang Kelapa, Didik Usyadi MPd didamping pengawas bina dan Ketua Kelompok Kerja Kepala SD.

Didik Usyadi MPd mengatakan pengimbasan tersebut dilakukan untuk mentransferkan ilmu dari hasil pelatihan para guru yang sudah mengikuti pelatihan pemahaman pembelajaran inklusif kepada sejumlah satuan pendidikan di sini.

Kegiatan tersebut diharapkan dapat menjawab tantangan guru-guru di sekolah penyelenggara pendidikan inklusif dalam melayani keragaman peserta didik di satuan pendidikan masing-masing.

BACA JUGA:SMKN 7 Palembang Gelar Bakti Sosial di Panti Asuhan

BACA JUGA:Penuhi Prosedur HGU yang Jelas, Pemprov Sumsel Gelar Sosialisasi Regulasi HGU Industri Kelapa Sawit

Dia menyebut, kegiatan pengimbasan kompetensi pendidik pada penyelenggara satuan pendidikan inklusif sangat penting untuk diselenggarakan.

Karena untuk pemerataan pendidikan inklusif di jenjang SD di Kecamatan Talang Kelapa.

Kegiatan tersebut juga merupakan langkah penting dalam meningkatkan kualitas pendidikan inklusif di Kabupaten Banyuasin umumnya dan Kecamatan Talang Kelapa pada khususnya.

BACA JUGA:Temui Pj Gubernur Sumsel, Cipayung Plus Minta Dilibatkan Tangani Illegal Drilling dan Refinery di Muba

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan