BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Putri KW ke Final Taipei Open 2024, Singkirkan Wakil Tuan Rumah dalam 64 Menit

Putri Kusuma Wardani lolos ke final Taipei Open 2024 setelah menyingkirkan wakil tuan rumah, Sabtu 7 September 2024.--foto badminton.ina

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Permainan apik dan agresif Putri Kusuma Wardani mengantarkan dirinya lolos ke final Taipei Open 2024.

Menghadapi wakil tuan rumah, Chiu Pin Chian, Putri KW berhasil menyelesaikan perjuangannya dalam permainan rubber game 16-21, 21-16, 21-11 dalam durasi 64 menit, Sabtu 7 September 2024.

Putri KW yang kehilangan gim pertama, berhasil bangkit dan menang di gim kedua dan melesat di gim penentuan.

BACA JUGA:KELAS! Jesita/Febi Bungkam Unggulan Pertama, Lolos ke Final Taipei Open 2024

BACA JUGA:Semifinal Taipei Open 2024: Putri Kw Hadapi Tuan Rumah, 2 Ganda Putri Jumpa Thailand

Sebelum berhasil menyelesaikan pertandingan, tak seperti menghadapi Tai Tzu Ying di perempat final, permainan cepat dan akurat saat menghadapi Chiu di sepanjang gim pertama, tidak begitu nampak.

Permainan yang berjalan cukup ketat dengan rally-rally panjang membuat poin yang diperoleh pun cukup ketat diantara kedua pemain.

Kesalahan beruntun yang dilakukan Putri KW saat mendekati akhir gim, membuat dirinya harus tertinggal dari lawannya 15-19.

BACA JUGA:Hasil Taipei Open 2024: Putri KW ke Semifinal, Bungkam Unggulan Pertama Wakil Tuan Rumah

BACA JUGA:Hasil Taipei Open 2024: Jesita/Febi ke Semifinal, Kalahkan Wakil Tuan Rumah

Tak ayal, serangan-serangan yang dilancarkan Putri KW banyak yang tidak menghasilkan poin baik yang terlalu memanjang atau melebar dari lapangan.

Tentu saja hal ini memberikan keuntungan bagi Chiu untuk mengakhiri gim pertama dengan kemenangan 21-16.

Di gim kedua, permainan Chiu lebih berkembang lagi, serangannnya mampu mengecoh dan menyulitkan tunggal putri Indonesia ranking 34 BFW itu.

BACA JUGA:Hasil Taipei Open 2024: Ana/Tiwi Susul Jesita/Febi ke Semifinal, Kalahkan Jepang Rubber Game

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan