Aparatur Pemerintah Desa harus Jadi Pemimpin Berintegritas dan Inovatif
Sekda Sumsel usai menjadi narasumber pada pelatihan peningkatan kapasitas Aparatur Pemerintah Desa dan Pengurus Kelembagaan Desa bertempat di Hotel Emilia Palembang, Kamis 26 September 2024.--Foto humaspemprovsumsel
KORANHARIANBANYUASIN.ID - Sekda Sumsel, Edward Chandra mengajak seluruh aparatur pemerintah desa untuk menjadi pemimpin yang berintegritas.
Itu disampaikannya disela tampil sebagai narasumber pada pelatihan peningkatan kapasitas Aparatur Pemerintah Desa dan Pengurus Kelembagaan Desa bertempat di Hotel Emilia Palembang, Kamis 26 September 2024.
Dikatakan Edward, bahwasanya pemimpin tentu mendapat tantangan yang akan dihadapi mengingat jalannya pemerintahan di tingkat desa semakin kompleks.
BACA JUGA:Sekda Sumsel Tekankan Pentingnya Pengelolaan Lahan Gambut dalam Lokakarya Peat-IMPACTS
BACA JUGA:DWP Sumsel Sosialisasikan Budaya Cinta Lingkungan dalam Keluarga
Untuk itu dibutuhkan sosok kepemimpinan yang berintegritas, inovatif, efektif dan konstruktif di desa.
Selain itu alokasi dana desa yang cukup besar juga membutuhkan pengelolaan yang bertanggung jawab oleh setiap pemimpin di desa.
"Kita harus dipertanggungjawabkan dengan baik, jangan sampai ada persoalan dalam pengelolaan dana desa ini," ujarnya.
BACA JUGA:Sekda Sumsel Dorong Percepatan Penurunan Stunting
BACA JUGA:75 Anggota DPRD Sumsel Dilantik, Ini Harapan Pj Gubernur Sumsel
Di tengah pesatnya perkembangan teknologi informasi saat ini, tentunya akan membawa dampak besar baik itu yang bersifat positif dan negatif terhadap jalannya penyelenggaraan pemerintahan di desa.
"Bagi perangkat desa kita harus membantu masyarakat untuk menjauhkan judi online. Sosialisasikan juga di sekolah-sekolah jangan sampai merabah sehingga sulit di berantas," harapnya.
Sekda berharap kepemimpinan di desa harus dibangun dengan landasan dengan integritas yang kuat, berpihak pada kepentingan masyarakat.
BACA JUGA:Evaluasi Kinerja Triwulan Pertama Pj Gubernur Sumsel: Tim Kemendagri Berikan Nilai Positif