BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

SMAN 3 Banyuasin III Menggelar IHT Gerakan Sekolah Menyenangkan

Pembukaan IHT oleh Kepala SMAN 3 Banyuasin III (foto-muk)--

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 3 Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan menggelar In House Training (IHT).

Kegiatan digelar pada Jumat 27 September 2024 dilaksanakan di ruang rapat sekolah setempat bertajuk "Dialog Gerakan Sekolah Menyenangkan,"

Kegiatan tersebut, diikuti puluhan guru mata pelajaran di sekolah penggerak angkatan 1 terletak di Pangkalan Panji, Kecamatan Banyuasin III.

BACA JUGA:SMPN 4 Banyuasin 1 Terima Kunjungan Fasilisator Sekolah Penggerak

BACA JUGA:Coaching dan Monitor Kepala SDN 5 Sembawa

Dalam penjelasannya Kepala SMAN 3 Banyuasin III, Nila Suyanti MPd mengatakan, Dialog Gerakan Sekolah Menyenangkan, mendatangka pembicara Junaidi MPd GCP. 

Pembicara kata Nila Suyanti, merupakan Guru Coach Profesional dalam bidangnya.

Sedangkan kegiatan tersebut dilaksanakan dari pukul 08.00 s/d selesai dan di ikuti oleh seluruh Guru dan Tendik SMAN 3 Banyuasin III.

BACA JUGA:SDN 19 Betung Juara Umum Jenjang SD pada HUT SMAN 1 Rantau Bayur

Dalam IHT ini, lanjut dia,  peserta diajak berdialog dan berdiskusi oleh pembicara dengan menceritakan permasalahan yang dihadapi seorang guru.

Kemudian peserta ITH menyelesaikan sendiri permasalahan yang di hadapi dengan metode coaching, sehingga tidak berlarut-larut.

Dalam IHT ini juga pembicara  mengajak guru untuk menjadi contoh dan teladan bagi peserta didik.

BACA JUGA:Pusling Hadir di SDN 14 Suak Tapeh

Pelaksanaan ITH ini berjalan dengan sangat seru dan menyenangkan karena peserta IHT aktif berdiskusi dan berdialog dengan pembicara.

Tag
Share