BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

SMAN 1 Sembawa dapat Apresiasi Sekolah Cerdas Berkarakter

Kepala sekolah sedang memegang piagam apresiasi (foto- muk)--

KORANHARIANBANYUASIN.ID - satuan pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Sembawa, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan kembali meraih prestasi.

Sekolah Penggerak Angkatan 1 tersebut mendapat apresiasi sebagai sekolah Cerdas Berkarakter tahun 2024 dari Pusat Penguatan Karakter.

BACA JUGA:Rusak Berat, SDN 15 Betung Akan Direhabilitasi Disdikbud Banyuasin

BACA JUGA:Kepengurusan OSIS, MPK dan Ekstrakurikuler SMAN 1 Makarti Jaya Dilantik

Apresiasi tersebut diterima pada 6 Oktober 2024 dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbudristek Ri).

Kepala SMAN 1 Sembawa, Dra Hj Ria Welastri MM mengatakan, Sekolah Cerdas Berkarakter berfokus pada penguatan karakter anak.

Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) bertumpu pada kontribusi tri pusat pendidikan (keluarga, sekolah, dan masyarakat).

BACA JUGA:Luar Biasa! SDN 1 Suak Tapeh Kirim 7 Atlet, Semuanya Meraih Medali Emas dan Perak

Sebagai sekolah cerdas berkarakter, kata dia, banyak program diterapkan dalam mengimplementasikan program Kemendikbudristek.

Apresiasi yang diraih tersebut, kata dia, sebagai motivasi kepada semua warga sekolah untuk terus bersemangat untuk mewujudkan sekolah cerdas berkarakter.

Sementara Kendikbud Ristek RI, Nadiem Makarim mengatakan, penghargaan Cerdas Berkarakter 2024, merupakan apresiasi dari Kemendikbud Ristek RI.

BACA JUGA:Pengurus OSIS SMPN 4 Banyuasin III Dilantik

Hal tersebut upaya dilakukan untuk mewujudkan lingkungan pendidikan yang bebas dari segala bentuk kekerasan.

Mengingat pentingnya lingkungan pendidikan yang aman dan proses belajar dan tumbuh kembang peserta didik.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan