Semarakkan Pornas Kopri 2025, Bapor Korpri Gelar Senam Kebugaran Jasmani
Senam kebugaran jasmani yang digelar Korpri Sumsel, Jumat 21 Desember 2024.--Foto humaspemprovsumsel
KORANHARIANBANYUASIN.ID - Dalam rangka menyemarakkan Sumsel menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (Pornas) XVII Korpri 2025, Badan Pembina Olahraga Korpri Sumsel menggelar senam kebugaran jasmani, Jumat 21 Desember 2024.
Turut ikut dalam kegiatan tersebut Sekda Sumsel, Edward Chandra.
Dirinya mengungkap jika kegiatan tersebut merupakan salah satu agenda rutin dari Korpri Sumsel.
BACA JUGA:Kapolres Banyuasin Tegur Pengendara Melawan Arus di Jalintim
BACA JUGA:Polres Banyuasin Gelar Operasi Lilin Musi 2024, Jenis Kendaraan Ini Dilarang Melintas!
“Kegiatan ini merupakan salah satu agenda Bapor Korpri Sumsel, tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kebugaran jasmani, tetapi juga sebagai bentuk kebersamaan menyambut Pornas Korpri tahun 2025 yang akan datang,” katanya.
Dikatakan Sekda, ini juga tidak hanya sebagai ajang silaturahmi namun juga untuk menjaring potensi bakat dan minat ASN, yang nantinya akan diajak berkontribusi dalam ajang Pornas Korpri 2025.
“Provinsi Sumsel 2025 akan menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional Korpri, namun sebelumnya juga akan berlangsung Porprov guna persiapan menyambut Pornas Korpri," jelasnya.
BACA JUGA:Kemacetan Jalintim Banyuasin: Kapolres Banyuasin Tegas Kendalikan Arus Lalu Lintas Saat Libur Nataru
BACA JUGA:Lakalantas di Jalintim Banyuasin Sebabkan Kemacetan Total
Terkait dengan hal tersebut, Edward menghimbau masing-masing OPD untuk mempersiapkan diri.
Misalnya ada yang hobi tenis meja atau yang hobi bulutangkis nanti, akan disatukan dalam sebuah club ASN sesuai dengan cabor-cabor yang sama-sama punya hobi.
"Kita bisa kembangkan dan bisa menjadi olahraga prestasi,” imbuhnya.