BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Kendaraan Dinas OKP Disita Pemkab Banyuasin, Sekda Banyuasin Berikan Penjelasan!

Satpol PP Banyuasin saat menarik kendaraan dinas yang dikuasai OKP KNPI Banyuasin--istimewa

PANGKALAN BALAI, HARIAN BANYUASIN.ID - Pemerintah Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, menarik kendaraan dinas yang masih dikuasai oleh organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP).

Sejauh ini terpantau ada dua kendaraan Dinas yang ditarik Pemkab Banyuasin yakni kendaraan dinas yang dipakai KNPI Banyuasin dan kendaraan Dinas KORMI Banyuasin. 

Penarikan kendaraan dinas itu, langsung dilakukan Satpol-PP Banyuasin. 

BACA JUGA:ASN Banyuasin Bersyukur TPP Dibayar Full

"Nah kendaraan KNPI ditarik, mungkin terkait demo-demo kemarin lalu," ujar salah satu informasi yang beredar. 

"Hari ini ada lagi kendaraan yang ditarik Satpol-PP. Kendaraan Dinas yang dipinjam pakai KORMI Banyuasin. Ada apa ya, apa ada muatan politis?," ujarnya. 

Menanggapi hal itu, Sekda Banyuasin Ir Erwin Ibrahim ST MM MBA IPU Asean Eng mengatakan, saat ini Pemkab Banyuasin sedang melakukan penertiban aset. 

BACA JUGA:Camat Banyuasin III Ingatkan Masyarakat untuk Tidak Bereuforia Berlebihan Menyambut Tahun Baru

Penertiban aset milik Pemkab Banyuasin ini sesuai intruksi langsung Pj Bupati Banyuasin. 

Menurut Erwin, aset yang ditertibkan tak hanya mobil, tapi juga motor, laptop atau komputer dan lainnya. 

Jadi kata Erwin, penertiban tersebut tak ada sama sekali muatan politis. 

BACA JUGA:Tutup Tahun 2023, Lapas Banyuasin Gelar Doa dan Dzikir Bersama

Penertiban ini dilakukan untuk mengantisipasi penyelewengan dan memperbaiki tata kelola aset daerah.

"Penertiban ini dilakukan karena dari penilaian Monitoring Center for Prevention (MCP) KPK, Banyuasin masih rendah," kata Erwin. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan