BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Kolaborasi Telkomsel-Kominfo dan Masyarakat Lindungi Infrastruktur Telekomunikasi di Banyuasin

Pemantauan tower di Banyuasin--

PANGKALAN BALAI, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Dalam upaya menjaga kelancaran layanan telekomunikasi bagi masyarakat, Telkomsel Cluster Banyuasin bekerja sama dengan Dinas Kominfo Kabupaten Banyuasin, aparat keamanan, dan masyarakat sekitar tower Telkomsel untuk melakukan patroli pengamanan dan sosialisasi.

Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 24 Mei 2024 ini dipimpin oleh Pic Head Cluster Telkomsel Banyuasin, Bernard Henry P. Bersama dengan Pak Gusti dari Dinas Kominfo Banyuasin, TNI, dan masyarakat sekitar, tim Telkomsel melakukan patroli di beberapa lokasi tower Telkomsel di Banyuasin.

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk mensosialisasikan pentingnya menjaga infrastruktur telekomunikasi dan mengajak masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam pengamanan tower.

BACA JUGA:Dari Detox hingga Pencegahan Kanker: Manfaat Teh Hijau yang Tak Terduga

Telkomsel berharap dengan partisipasi aktif masyarakat, aksi vandalisme dan pencurian perangkat tower dapat diminimalisir, sehingga keberlangsungan layanan telekomunikasi dapat terjaga.

Dalam kesempatan ini, Kominfo Banyuasin menyampaikan himbauan kepada seluruh masyarakat Banyuasin untuk bersama-sama menjaga keamanan tower Telkomsel.

Telkomsel pun berkomitmen untuk memberikan reward kepada warga yang berpartisipasi dalam penangkapan pelaku vandalisme atau pencurian perangkat tower.

BACA JUGA:Konsumsi Pare dengan Cara Begini, Bisa Menurunkan Kadar Gula Darah ?

"Kami berharap dengan kolaborasi ini, kondisi keamanan di sekitar tower Telkomsel dapat terjaga dengan baik sehingga masyarakat dapat menikmati layanan telekomunikasi yang optimal," ujar Bernard Henry P, Pic Head Cluster Telkomsel Banyuasin.

Telkomsel berkomitmen untuk terus memberikan layanan terbaik dan jaringan yang handal bagi masyarakat Banyuasin.

Dukungan dan partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga infrastruktur telekomunikasi sangatlah penting untuk mewujudkan hal tersebut.***

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan