Selamat! Kepada GTK Peraih Penghargaan pada HGN 2024
Acara Pemberian Penghargaan pada GTK oleh Disdik Probinsi Sumsel (foto-muk) --
KORANHARIANBANYUASI.ID - Pelaksana Tugas (PLt) Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Awaluddin Tolib mengucapkan selamat.
Ucapan disampaikan kepada guru meraih penghargaan pada puncak Hari Guru Nasional (HGN) pada Senin, 25 November 2024 dilaksanakan di Gedung The Sultan Convention Centre, Palembang.
Pada momen tersebut Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan mengadakan kegiatan Puncak Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2024.
BACA JUGA:Peserta Didik Kelas 1 SDN 39 Banyuasin Diberi Vaksin Anti Tetanus
BACA JUGA:Prodi Otomotif SMKN 1 Banyuasin III Kunjungi PT Astra Honda Motor Palembang
Sekaligus pemberian apresiasi kepada Para Peraih Apresiasi Jambore Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Hebat dan Lomba Gerakan Sekolah Menyenangkan.
Kegiatan tersebut berlangsung meriah dan spektakuler dihadiri oleh Pj Gubernur Sumsel, Pejabat OPD serta Pengawas, Kepala Sekolah dan Guru dari 17 kabupaten/kota yang ada di Sumsel.
Hadir juga Kepala Seksi Sekolah Menengah Kejuruan (Kasi SMK) Dinas Pendidikan Provinsi, serta semua panitia yang terlibat pada kegiatan tersebut.
BACA JUGA:Makan Siang Gratis Gerakkan Ekonomi Lokal
"Kita dari Disdikbud memberikan apresiasi kepada guru dan tenaga kependidikan yang sudah meraih penghargaan pada kegiatan HGN," kata Awluddin.
Hal yang sama juga diucapkan oleh Kepala SMAN 1 Sembawa (Smansawa), Dra Hj Ria Welastri MM Kepada guru Supriyanti dan Komunitas Belajar (Kombel) Smansawa sudah mendapatkan penghargaan.
'Selamat untuk Kombel Smansawa sudah mendapat penghargaan terbaik 3 tingkat provinsi dan Ibu Guru Supriyanti terbaik 4 Gerakan Sekolah Menyenangkan," ucap Ria Welastri.
Dia berharap agar Kombel Smansawa teruslah selalu berinovasi dan memberikan yang terbaik untuk peserta didik di Smansawa, Kabupaten Banyuasin.