Hasil Perempat Final BAMTC 2025: Dejan/Fadia Sumbang Poin Perdana, Indonesia 1-0 Chinese Taipei

Dejan/Fadia menyumbang poin pertama untuk keunggulan sementara Indonesia 1-0 atas Chinese Taipei, Jumat 14 Februari 2025, sore.--Foto PBSI

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti meraih poin pertama bagi Indonesia saat menghadapi Chinese Taipei di perempat final Badminton Asia Mixed Team Championships (BAMTC) 2025.

Bermain ketat hadapi Yang Po Hsuan/Hu Lung Fang, ganda campuran Indonesia itu menang lewat drama rubber game 16-21, 21-16, 21-19, Jumat 14 Februari 2025, sore.

Laga di partai pertama perempat final menghadapi tim Chinese Taipei, Dejan/Fadia berhasil bangkit dan menyumbang skor pertama bagi Tim Indonesia.

BACA JUGA:Belajar dari Kekalahan, Yohanes Saut Marcellyno Siap Bangkit di Laga Berikutnya

BACA JUGA:Garuda Muda Tumbang di Laga Perdana Piala Asia U-20 2025: Iran Bungkam Indonesia 3-0

Hasil ini, Indonesia sementara unggul 1-0 atas Chinese Taipei.

Laga pertama menghadapi Chinese Taipei, Dejan/Fadia di awal gim pertama sedikit kesulitan untuk menahan serangan-serangan lawannya.

Meski sempat tertinggal di awal gim dan berhasil menyusul, sayangnya usai interval Dejan/Fadia kembali kehilangan fokus dan banyak melakukan kesalahan.

BACA JUGA:BAMTC 2025: Indonesia Menang 3-2 Atas Malaysia, Lolos ke Perempat Final

BACA JUGA:Rekap Hasil BAMTC 2025: Indonesia Menang 3-2 Atas Malaysia, Indonesia Lolos ke Perempat Final

Alhasil mereka pun harus melepas gim kedua.

Kehilangan gim pembuka, Dejan/Fadia sukses langsung menyerang dan memberikan kesulitan bagi lawannya untuk berkembang.

Mereka pun bermain cukup nyaman hingga interval bahkan memimpin jauh dari lawannya.

Walau Yang/Hu bisa memangkas ketertinggalan, namun poin yang cukup jauh membuat pasangan Chinese Taipei ini harus menyerah di gim kedua.

Tag
Share