Hasil Ruichang China Masters 2025: Dhinda Kandas di Tangan China

Kamis 13 Mar 2025 - 12:03 WIB
Reporter : Apriyanti
Editor : Apriyanti

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi harus mengakui keunggulan Han Qian Xi dalam pertarungan rubber game 21-16, 12-21, 19-21, Kamis 13 Maret 2025.

Meski sempat memenangkan gim pertama dengan cukup mudah, namun sayangnya Dhinda harus kehilangan gim penentuan.

Bermain agresif dengan bola-bola silang memang menyulitkan wakil China itu untuk menyerang.

BACA JUGA:Naturalisasi Rampung! Joey, Dean, dan Emil Siap Bela Merah Putih

BACA JUGA:Hasil All England 2025: Gregoria Mariska Tunjung Tumbangkan Michelle Li

Sayangnya, momentum kemenangan di gim pembuka tak berjalan mulus di gim kedua, Dhinda harus menyerah dengan skor terpaut jauh.

Upaya untuk membalas di gim penentuan pun belum menemukan keberhasilan.

Han yang berhasil menemukan pola permainannya bisa mendominasi laga penentuan.

BACA JUGA:Drama Tiga Gim! Rehan/Gloria Bungkam Unggulan Malaysia di All England

BACA JUGA:Hasil All England 2025: Duel Ketat, Fajar/Rian Sukses Jinakkan Chen/Liu dalam Pertarungan Tiga Gim

Dhinda pun banyak melakukan kesalahan sendiri, dan menguntungkan lawannya.

Meski sempat mengejar usai tertinggal 14-18, namun Dhinda belum bisa menciptakan settting dan harus kalah dengan skor tipis 19-21.

Kekalahan ini membuat Dhinda harus tersingkir di 16 besar Ruichang China Masters 2025.

Kategori :