KORANHARIANBANYUASIN.ID - Gubernur Sumsel Herman Deru kembali silaturahmi dengan menggelar safari jumat di Masjid Nurul Yaqin Jalan Bendung Indah Kelurahan 9 Ilir Palembang, Jumat 25 April 2025.
Gubernur Herman Deru dalam sambutannya mengaku sangat merasa senang bisa diundang melaksanakan sholat jumat berjamaah di Masjid Nurul Yaqin Jalan Bendung Indah Kelurahan 9 Ilir Palembang.
"Alhamdulillah kita bertemu disini sekaligus bisa sholat jumat berjamaah," ucap Herman Deru mengawali sambutannya.
BACA JUGA:Relung Billiard Challenge 2025: Herman Deru Tantang Kapolda Sumsel
Herman Deru juga mengaku senang, melihat pengurus masjid dan warga sekitar begitu memuliakan rumah ibadah umat Islam tersebut.
Untuk itu dirinya selaku pemimpin di Provinsi Sumsel minta didoakan agar selalu diberikan kesehatan sehingga dapat menjalankan tugas dalam membangun Sumsel.
"Mohon doanya semoga selalu diberikan kesehatan, sehingga dapat bekerja dengan baik, dapat melayani masyarakat dan membangun Sumsel," harapnya.