KORANHARIANBANYUASIN.ID - Thom Gicquel/Delphine Delrue mencatat sejarah bagi perbulutangkisan Prancis.
Mereka sukses menorehkan prestasi dengan mengunci diri sebagai juara Indonesia Open 2025.
Perjuangan Thom/Delphine tak mudah untuk naik podium juara Super 1000, mereka harus berhadapan dengan Dechapol Puavaranukroh/Supisara Paewsampran.
BACA JUGA:Kalah dari Korea, Fajar/Rian Gagal Ciptakan All Indonesia Final
BACA JUGA:Kalah dari Korea, Fajar/Rian Gagal Ciptakan All Indonesia Final
Namun, berkat kekompakan dan konsistensi di sepanjang pertandingan, Thom/Delphine sukses mengalahkan unggulan 6, dalam pertarungan dua gim 21-16, 21-18 dalam tempo 48 menit.
Permainan solid yang ditunjukkan pasangan ganda campuran Prancis itu sejak awal gim tak bisa diimbangi oleh Dechapol/Supisara.
Bahkan, beberapa kali serangan-serangan yang dilancarkan pasangan Thailand, dengan mudah mereka mentahkan dan berbuah poin.
BACA JUGA:Dari Istora ke BAM: Transformasi Herry IP Melatih Aaron Chia cs
BACA JUGA:Dejan Ferdinansyah Terancam Dipisah dari Fadia, Ini Komentar Rionny Mainaky
Tak hanya itu, permainan bola-bola cepat dari Dechapol/Supisara pun dengan mudah dilahap.
Bahkan, lawannya itu berkali-kali melambungkan bola tanggung yang langsung diselesaikan dengan baik.
Thom/Delphine memberikan perlawanan yang sengit dan sama sekali tak memberikan ruang bagi lawannya untuk berkembang.
BACA JUGA:Istora Bergemuruh! Sabar/Reza Lolos ke Semifinal Usai Duel Sengit Lawan Malaysia
BACA JUGA:Lutut Cedera, Ng Tze Yong Kembali Menepi Usai Comeback Singkat