Pj Bupati Banyuasin Respon Keluhan Masyarakat, Kerusakan Jalan Sidang Emas Rimba Alai Segera Diperbaiki !

Minggu 10 Mar 2024 - 14:02 WIB
Editor : zaironi

PANGKALAN BALAI - Pemerintah Kabupaten Banyuasin melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Banyuasin merespon keluhan masyarakat terkait kerusakan jalan penghubung Desa Sidang Emas ke Desa Rimba Alai di Kecamatan Banyuasin III, Banyuasin.

Kerusakan jalan tersebut telah dikeluhkan masyarakat sejak lama dan menghambat mobilitas warga. Menanggapi hal ini, PUPR Banyuasin menyatakan akan segera mengambil langkah-langkah untuk memperbaiki jalan tersebut.

"Kami sudah diperintahkan pak Pj Bupati Banyuasin untuk turun mengecek kondisi jalan yang dikeluhkan tersebut," kata Plt Kadis PUPR Banyuasin Apriansyah melalui Heri Kurniawan, dihubungi Minggu 10 Maret 2024.

BACA JUGA:Jalan Penghubung Desa Sidang Emas Rusak Parah, Warga Kesulitan Melintas

BACA JUGA:Sambut Ramadhan, Syarifuddin Ajak Masyarakat Lupakan Perbedaan

katanya, untuk saat ini pihaknya akan berkoordinasi dengan semua pihak untuk memetakan kerusakan jalan yang dikeluhkan tersebut.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa pihaknya akan melakukan perbaikan jalan secara darurat dengan menurunkan alat berat milik dinas PUPR Banyuasin agar mobilisasi masyarakat tetap berjalan lancar.

"Kami juga berharap kepada pengusaha tambang pasir yang menggunakan akses jalan tersebut dapat bekerjasama melakukan perbaikan," harapnya.

BACA JUGA:25 Tahun Berkarier, Marcus Putuskan Pensiun

Masyarakat Desa Sidang Emas dan Rimba Alai menyambut baik respon cepat dari Dinas PUPR Banyuasin.

"Kami sangat senang mendengar bahwa PUPR Banyuasin akan segera memperbaiki jalan ini," ujar salah seorang warga Desa Rimba Alai, Rodi.

Ia berharap agar perbaikan jalan tersebut dapat segera dilakukan sehingga masyarakat tidak lagi kesulitan untuk beraktivitas.

BACA JUGA:Jalan Penghubung Desa Sidang Emas Rusak Parah, Warga Kesulitan Melintas

"Semoga dengan jalan yang bagus, ekonomi masyarakat di sini juga bisa semakin berkembang," harapnya. ***

Tags :
Kategori :

Terkait