Kombel SMPN 6 Talang Kelapa Gelar Penguatan Assesmen P5

Rabu 27 Mar 2024 - 15:10 WIB
Reporter : mukri
Editor : zaironi

Talang Kelapa, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Kelompok Belajar Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 6 Talang Kelapa, Kabupaten Banyuasin menggelar acara penguatan Asesmen P5 dan Intrakukikuler.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa 26 Maret 2024 diikuti oleh sejumlah guru di sini, mengingat kegiatan tersebut merupakan upaya untuk mendorong tercapainya Profil Pelajar Pancasila dengan menggunakan paradigma baru melalui pembelajaran berbasis projek. 

Dengan menjalankan P5, pendidik diharapkan dapat menemani proses pembelajaran peserta didik untuk dapat menumbuhkan kapasitas dan membangun karakter luhur sebagaimana yang dijabarkan dalam Profil Pelajar Pancasila.

 BACA JUGA:Peserta Didik SDN 24 Banyuasin III Sasaran Skrining Merokok

Projek penguatan profil pelajar Pancasila, sebagai salah satu sarana pencapaian profil pelajar Pancasila, diharapkan  dapat memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk “mengalami pengetahuan” sebagai proses penguatan karakter, sekaligus kesempatan untuk belajar dari lingkungan sekitarnya.

Dimensi profil pelajar Pancasila menunjukkan bahwa profil pelajar Pancasila tidak hanya fokus pada kemampuan kognitif, tetapi juga sikap dan perilaku sesuai jati diri sebagai bangsa Indonesia sekaligus warga dunia.

Menurut Kepala SMPN 6 Talang Kelapa, Ersusianty SPd MSi kegiatan ntrakurikuler adalah kegiatan belajar mengajar yang dilaksanakan sesuai dengan jam pelajaran yang sudah terjadwal, sesuai alokasi waktu yang sudah ditentukan.

BACA JUGA:Lima Siswa SMAN 3 Banyuasin III Lulus Jalur Undangan di PTN

Mata pelajaran yang diberikan pada saat proses belajar mengajar, sebab kegiatan intrakurikuler sifatnya wajib diikuti semua siswa.

Sebagian besar kegiatan intrakurikuler dilaksanakan di kelas dan menjadi kegiatan inti dari aktivitas di sekolah sebagai sebuah lembaga pendidikan formal. Ada beberapa ahli yang memberikan pendapat mereka tentang kegiatan belajar intrakukikuler. ***

Tags :
Kategori :

Terkait