Batik Bajumpe Banyuasin Bersinar di Sriwijaya Expo, Pj Bupati Beri Pesan Semangat!

Senin 27 May 2024 - 10:00 WIB
Reporter : Rooney
Editor : zaironi

Palembang,KORANHARIANBANYUASIN.ID - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Sumatera Selatan, Sriwijaya Expo kembali digelar. Pameran ini menjadi momen istimewa bagi Kabupaten Banyuasin untuk mempromosikan kekayaan budayanya, khususnya kerajinan tangan dan kain tradisional Batik Bajumpe.

Penjabat Bupati Banyuasin, H. Hani Syopiar Rustam, SH, menyempatkan diri untuk mengunjungi Stan Dekranasda Banyuasin di Sriwijaya Expo.

Beliau mengagumi keindahan Batik Bajumpe yang dipamerkan, dengan motif khas Banyuasin seperti rumah adat, pohon kelapa, dan bunga pedade.

BACA JUGA:Garuda Muda Unjuk Gigi: Tim U-16 Menang Telak 5-1 Atas PSS Sleman

"Ini merupakan momen yang sangat baik untuk mempromosikan produk UMKM Banyuasin kepada masyarakat luas," ujar Hani S. Rustam.

Beliau berpesan kepada Kepala Dinas Koperindag Banyuasin, Ir. Alpian Soleh, MM, untuk terus menjaga dan melestarikan produk kerajinan Banyuasin agar nilai dan sejarahnya tetap terjaga.

BACA JUGA:Emak-Emak Berebut Selfie dengan Pakde Slamet di Pasar Megah Asri Banyuasin

Lebih lanjut, Hani S. Rustam juga mendorong pelaku UMKM Banyuasin untuk terus meningkatkan kualitas produk mereka, baik dari segi kemasan maupun mutu produk itu sendiri.

"Dengan begitu, Batik Bajumpe dan produk UMKM Banyuasin lainnya dapat bersaing di pasaran dan menjangkau konsumen yang lebih luas," imbuhnya.

Sriwijaya Expo menjadi wadah bagi Banyuasin untuk menunjukkan potensi dan kekayaan budayanya kepada Sumatera Selatan dan Indonesia.

BACA JUGA:Banjir OKU, Pemprov Sumsel Bakal Percepat Pembangunan Jembatan Putus

Dengan semangat dan kerja keras, Banyuasin yakin dapat terus berkembang dan menjadi kebanggaan masyarakat. ***

Tags :
Kategori :

Terkait