Pangkalan Balai, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Pembangunan satuan unit sekolah baru (USB) tahun anggaran 2024 di Kecamatan Banyuasin II dan Kecamatan Banyuasin 1 sudah kelar 100 persen dan sudah bisa digunakan oleh sekolah.
Dua sekolah di dua kecamatan tersebut dibangun dari anggaran pendapatan belanja daerah Kabupaten Banyuasin tahun anggararan 2024 atas usulan dari masyarakat setempat
"Untuk USB jemjang SMPN ada dua tambahan tahun 2024 yakni :bangunan USB SMPN 3 Kecamatan Banyuasin II dan untuk bangunan USB SMPN 6 kecamata di Kecamatan Banyuasin 1.
BACA JUGA:SDN 1 Makarti Jaya Menuju Sekolah Adiwiyata Nasional
"Fasilitas yang tersedia di dua USB tersebut yakni tiga unit ruang kelas, satu unit ruangan guru dan satu unit WC," kata Kadisdikbud Bamyuasin Aminiddin SPd SIP MSi pada Harian Banyuasin.
Dua satuan pendidikan sekolah baru tersebut sudah mulai menerima peserta didik baru tahun 2023/2024, karena sudah ditunjuk pelaksana tugas kepala sekolah baru-baru ini.
Menurut dia, dibangunnya dua satuan pendidikan tersebut untuk penyediaan saran pendidikan di dua kecamatan dan pemerataan pendidikan di Kabupaten Banyuasin.
BACA JUGA:Empat Peserta Didik SMPN 4 Banyuasin III lolos OSN Jenjang Provinsi
Sehingga semua masyarakat dapat terlayani sekalipun dipelosok desa, harapannya tidak ada lagi masyarakat wajib belajar jenjang SMP yang mengalami putus sekolah.
"Kita terus melakukan pembangunan USB, sebab tidak hanya jenjang SMP saja dibangun unit sekolah baru, namun juga jenjang Sekolah Dasar Negeri (SDN) dan jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)," tutup dia. ***