KORANHARIANBANYUASIN.ID – Usai memimpin upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia di halaman Kantor Bupati Banyuasin, Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin, M. Farid, melanjutkan rangkaian acara dengan melakukan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Pangkalan Balai, Sabtu 17 Agustus 2024.
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan dan mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Dalam suasana khidmat, Pj Bupati Banyuasin beserta jajaran Forkopimda dan para pejabat daerah lainnya, menaburkan bunga di pusara para pahlawan.
BACA JUGA:Pj Bupati Banyuasin Ajak Generasi Muda Gelorakan Semangat 45 di Malam Renungan Suci
Tindakan simbolis ini menjadi wujud nyata dari rasa terima kasih dan penghargaan yang mendalam kepada para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi bangsa dan negara.
"Tabur bunga ini bukan hanya sekadar seremoni, tetapi merupakan bentuk penghormatan kita kepada para pahlawan yang telah berjuang tanpa mengenal lelah. Jasa-jasa mereka tidak akan pernah terlupakan," ujar Pj Bupati Banyuasin, M. Farid.
Lebih lanjut, M. Farid mengajak seluruh masyarakat Banyuasin untuk selalu mengingat dan meneladani semangat juang para pahlawan.
BACA JUGA:Benarkah Cacar Air Hanya Bisa Terjangkit Satu Kali? Nih Penjelasan Ilmiahnya
"Nilai-nilai luhur seperti patriotisme, nasionalisme, dan rela berkorban harus terus kita tanamkan dalam diri kita. Dengan cara ini, kita dapat melanjutkan perjuangan para pahlawan dalam membangun bangsa yang lebih baik," tegasnya.
Selain upacara bendera dan tabur bunga, Pemerintah Kabupaten Banyuasin juga menggelar berbagai kegiatan positif dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-79. Mulai dari lomba-lomba tradisional, pameran produk UMKM, hingga pertunjukan seni budaya.
"Dengan berbagai kegiatan ini, kita ingin menciptakan suasana yang meriah dan penuh semangat kebangsaan. Selain itu, kita juga ingin memberikan ruang bagi masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam membangun daerah," tambah M. Farid.
BACA JUGA:Lokum: Permen Manis dari Turki yang Sarat Sejarah dan Rasa
Pj Bupati Banyuasin berharap, melalui peringatan HUT RI ini, semangat persatuan dan kesatuan bangsa semakin kuat. "Mari kita terus bergandengan tangan untuk membangun Banyuasin yang lebih maju, sejahtera, dan bermartabat," pungkasnya.