Persiapan Launching Mall Pelayanan Publik (MPP) Banyuasin

Senin 19 Aug 2024 - 09:09 WIB
Reporter : Rooney
Editor : zaironi

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Kabupaten Banyuasin bersiap menyambut peluncuran Mall Pelayanan Publik (MPP) yang dijadwalkan pada bulan Oktober 2024.

 Penjabat Bupati Banyuasin, Muhammad Farid, S.STP., M.SI, bersama Sekretaris Daerah, Ir. Erwin Ibrahim, ST., MM., M.BA., IPU., ASEAN Eng, serta Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), mengadakan rapat teknis, untuk membahas persiapan operasional MPP.

Dalam rapat yang digelar di Guest House Rumah Dinas Bupati Banyuasin, Penjabat Bupati Muhammad Farid menekankan pentingnya kesiapan menjelang kunjungan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MENPAN RB) Abdullah Azwar Anas, M.SI, beserta rombongan Kementerian/Lembaga/Instansi Vertikal Pusat. 

BACA JUGA:Adhitya Trinia Farid Resmi Buka Gebyar BKMT Kecamatan Talang Kelapa

Rapat ini bertujuan memastikan bahwa peluncuran MPP dapat berlangsung dengan sukses dan memenuhi standar pelayanan publik yang diharapkan.

Muhammad Farid berharap, MPP akan menjadi model pelayanan publik yang unggul di Sumatera Selatan, dan menekankan perlunya kerja keras dan kerja cerdas dari semua pihak terkait.

 Kepala Dinas DPMPTSP, Dr. Drs. H. Ali Sadikin, M.SI, menambahkan bahwa MPP akan mencakup tiga lokasi pelayanan publik di Kabupaten Banyuasin, termasuk gerai pelayanan terpadu di Citra Grand City (CGC) Talang Kelapa, gerai P2TS OPI Mall Jakabaring, serta gerai yang akan segera diluncurkan di Pangkalan Balai.

BACA JUGA:Remisi HUT RI ke-79, Pj Bupati Banyuasin Beri Pesan Khusus

DPMPTSP berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang mudah, cepat, terjangkau, aman, dan nyaman bagi masyarakat, sejalan dengan Permendagri Nomor 138 Tahun 2017 dan PP No. 6/2021.

 Keberadaan MPP diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat Kabupaten Banyuasin.

Kategori :