Kegiatan Sulingjar di SMPN 1 Suak Tapeh Dua Hari

Selasa 01 Oct 2024 - 15:13 WIB
Reporter : Amin
Editor : Mukri

 

 

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Sejumlah guru dan kepala sekolah di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Suak Tapeh, Kabupaten Banyuasin terdaftar di dapodik, wajib melakukan kegiatan Survey Lingkungan Belajar (Sulingjar).

Kegiatan tersebut sudah digelar selama dua hari mulai Senin 30 September hingga 1 Oktober 2024 di ruangan laboratorium kompiter sekolah setempat.

BACA JUGA:Satu Pekan Terakhir, 4 Medali Diperoleh SMAN 1 Banyuasin III

BACA JUGA:Peserta Didik SMAN 1 Rantau Bayur Ikuti Sumatif Tengah Semester Gazal

Sulingjar sendiri merupakan kegiatan tahunan dari pemerintah pusat, kepada semua guru dan kepala sekolah, baik tingkat SMA/SMK, SMP dan SD.

Waktu pengisian Sulingjar tersebut, berdasarkan jadwal pelaksanaan pada satuan pendidikan,

"Jadi mengisi kapan saja. Apalagi batas pengisiannya sangat lama,," terang dia. Kegiatan Sulingjar itu memerlukan satu hingga dua jam pengisian oleh tiap guru dan kepala sekolah. 

BACA JUGA:Pengawas Sekolah dan Guru Ikuti Diklat Implementasi Coaching

Didalam survei itu, mencakup ratusan pertanyaan dalam bentuk pilihan ganda, yang harus dijawab dan diselesaikan oleh setiap guru dan kepala sekolah.

Pertanyaan dalam survei itu seperti sikap profesional dalan mengajar, materi yang diberikan kepada siswa, sikap terhadap perilaku siswa.

Termasuk tanggapan keuangan di sekolah dan seabrek pertanyaan terkait kondisi yang terjadi di satuan pendidikan.

Kategori :

Terkait