Denmark Open 2024: Laga Ketat, Leo/Bagas ke 16 Besar

Selasa 15 Oct 2024 - 15:06 WIB
Reporter : Apriyanti
Editor : Apriyanti

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana bisa melewati tantangan pertama di Denmark Open 2024, Selasa 15 Oktober 2024.

Pasangan ganda putra Indonesia ini sukses melaju ke 16 besar setelah menyingkirkan pasangan Skotlandia, Christopher Grimley/Matthew Grimley dua gim langsung 22-20, 21-19.

Di awal gim, Leo/Daniel cukup kesulitan untuk mengembangkan pola permainannya, pertahanan ganda Skotlandia yang cukup rapat membuat keduanya kerepotan.

BACA JUGA:Denmark Open 2024: Indonesia Kirim 9 Wakil, Ganda Putri Kembali Absen

BACA JUGA:Pecah Konsentrasi di Poin Krusial, Jonatan Christie Harus Puas Jadi Runner Up Arctic Open 2024

Bahkan, terlihat ganda Indonesia ranking 57 dunia ini, hanya mampu melakukan defense untuk menahan smash-smash keras yang dilakukan Christopher/Matthew.

Mereka pun banyak kehilangan poin dan tertinggal jauh 11-17.

Namun beruntung, Leo/Bagas berhasil menyalip dan mampu memenangkan gim pertama 22-20.

BACA JUGA:Cedera, Jordi Amat Absen di Laga Indonesia vs China Malam Ini

BACA JUGA:Timnas Indonesia Gelar Latihan Perdana di Tiongkok Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sementara di gim kedua, Leo/Bagas mampu menjaga momentum dan berhasil mendominasi permainan.

Meski demikian, lawannya tetap melakukan upaya untuk mematahkan serangan demi serangan yang dibangun Leo/Bagas.

Di interval, pasangan ganda Skotlandia ranking 37 dunia itu unggul tipis 11-10.

BACA JUGA:WJC 2024: Isyana/Rinjani Tumbang di Tangan Wakil Jepang, Indonesia Pulang Tanpa Gelar

BACA JUGA:Banjir Error, Gregoria Mariska Tunjung Tersingkir di Semifinal Arctic Open 2024

Kategori :