KORANHARIANBANYUASIN.ID - Sebanyak empat pohon yang berada di Jalan Lintas Timur, Palembang-Betung, tepatnya di Desa Langkan, Kecamatan Banyuasin III, Banyuasin, ditebang oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banyuasin pada Selasa 25 Februari 2025.
Keempat pohon tersebut sudah tua dan keropos, sehingga dianggap rawan tumbang dan dapat membahayakan pengguna jalan, terutama di jalur utama Jalan Lintas Timur Banyuasin
"Empat pohon kita pangkas," ujar Kepala BPBD Banyuasin, Reza Agus Perdana, melalui Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik, M. Rhoma Dona, Selasa 25 Februari 2025.
BACA JUGA:6 Jenis Karbohidrat Sehat yang Bantu Cepat Kurus, Aman untuk Diet!
Rhoma Dona menambahkan, pihaknya menerjunkan personel dengan menggunakan alat gergaji dan peralatan lainnya untuk memangkas dan menebang pohon tersebut.
"Ini adalah permintaan desa Pangkalan Panji yang ditujukan ke Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan diteruskan ke kita BPBD," ungkapnya.
Ia juga mengakui bahwa pada musim pancaroba ini, cuaca sering kali tidak menentu, seperti angin kencang dan hujan deras.
BACA JUGA:Coba Plank! Gerakan Simpel yang Ampuh Bakar Kalori dan Perkuat Otot
"Jadi kita antisipasi dengan memotong pohon yang sudah tua dan keropos," katanya.
Pihaknya berharap dengan langkah ini dapat mencegah terjadinya pohon tumbang yang berpotensi membahayakan pengguna jalan, baik pengendara roda empat maupun roda dua.
Pengguna jalan Doni, menyambut baik langkah pemotongan pohon tua di Desa Pangkalan Panji dan Langkan tersebut.
BACA JUGA:Awali Hari dengan Sehat! Inilah Buah Terbaik untuk Pagi Hari
"Karena pohon-pohon itu berpotensi membahayakan pengguna jalan jika dibiarkan," ujarnya.
Joni warga Pangkalan Balai, juga mendukung tindakan tersebut. Menurutnya, pada musim penghujan disertai angin kencang, pohon-pohon tua di pinggir Jalan Lintas Timur dapat menimbulkan risiko kecelakaan bagi pengguna jalan.
"Pohon yang sudah rapuh dan tua sangat berpotensi membahayakan pengguna jalan, baik roda dua maupun roda empat," katanya.