Pemprov Sumsel Siap Optimalkan Pendapatan dan Pelayanan Publik 2025

--Foto humaspemprovsumsel

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Pemprov Sumsel menunjukkan optimisme tinggi terhadap peningkatan PAD pada tahun anggaran 2025.

Hal tersebut disampaikan dalam Rapat Paripurna XVIII DPRD Provinsi Sumsel yang digelar di Ruang Rapat Paripurna, Jumat (25/7/2025). 

Sekda Sumsel, Edward Candra mewakili Gubernur menyampaikan jawaban atas pandangan umum fraksi-fraksi DPRD terhadap Raperda Perubahan APBD Tahun Anggaran 2025.

BACA JUGA:Pemprov Sumsel dan Sinergi BPOM Sinergi Lindungi Konsumen, Awasi Secara Ketat Peredaran Produk Ilegal

BACA JUGA:Dorong Pemerintahan Digital, Sumsel Mantapkan Peran Strategis PPID

Edward mengungkapkan apresiasi atas masukan Fraksi Partai NasDem yang mendorong kenaikan target pendapatan.

Dari proyeksi awal sebesar Rp10,06 triliun, kini ditargetkan bisa mencapai Rp11,12 triliun.

Peningkatan ini mencerminkan semangat optimisme serta respons aktif Pemprov terhadap dinamika fiskal daerah dan masukan legislatif.

BACA JUGA:Feby Deru Kunjungi Lokasi Kebakaran di 1 Ulu, Berikan Bantuan dan Trauma Healing bagi Korban

BACA JUGA:Sambut Pornas Korpri 2025, Pemprov Sumsel Gandeng Garuda Indonesia Perkuat Layanan Transportasi

Ia menegaskan, upaya tersebut sejalan dengan komitmen Pemerintah Provinsi Sumsel untuk terus menciptakan iklim usaha yang kondusif dan meringankan beban wajib pajak.

Pemprov, lanjutnya, terus konsisten membangun ekosistem ekonomi daerah yang ramah terhadap dunia usaha dan masyarakat umum sebagai wajib pajak.

Dalam konteks itu, Pemprov Sumsel telah meluncurkan sejumlah inovasi kebijakan perpajakan, khususnya dalam hal Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB).

BACA JUGA:Tindak Tegas Korupsi Aset, Kejati Sumsel Serahkan Tiga Aset Bernilai Miliaran kepada Pemprov

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan