MTs Al-Masri Gelar Latihan untuk Menguji Kemampuan Anggota Pramuka
--
Pangkalan Balai - Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al-Masri Pangkalan Balai, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin menggelar latihan rutin gerakan pramuka pada Sabtu 2 Maret 2024.
Kegiatan tersebut untuk menguji kemampuan masing-masing anggota terkait tanda penggenal Pramuka, wawasan Tali Temali, kemampuan Semaphore, dan wawasan Kepramukaan Kwarda Sumsel.
Latihan kegiatan Kepramukaan yang didasari pada materi kepramukaan karena telah tersusun dalam aturan Syarat Kecakapan Umum (SKU) dan Syarat Kecakapan Khusus (SKK).
Tentunya diharapkan mampu memdidik siswa yang menjafi anggota pramuka sebagai pribadi yang tangguh dan berkarakter mulia tercermin pada profil pelajar Pancasila.
Diharapkan juga melalui tes dilakukan dalam latihan tersebut dapat menjadi tolak ukur kemampuan, dan kekompakan bagi para anggota pramuka MTs Al -Masri Pangkalan Balai. ***