Diana Basir, Digadang-gadang Jadi Wakil Pakde Slamet
Diana H Basir--
BACA JUGA:Ketua DPRD Banyuasin Berikan Perlindungan Jaminan Kecelakaan Kerja & Kematian Bagi Nelayan
Beberapa tokoh yang dekat dengannya antara lain H Alamsyah Hanafiah (Pengacara), H Slamet Somosentono, Hj Anita Noeringhati (Ketua DPRD Sumsel), H Arkoni MD, Anto Bambang Utoyo dan H Hazuar Bidui.
Diana H Basir adalah sosok petani sawit yang sukses dan juga aktif di berbagai organisasi kemasyarakatan.
Ia adalah sosok yang merakyat dan dekat dengan orang-orang kelas bawah. Ia juga dikenal sebagai sosok yang pekerja keras dan gigih.
Pilkada Banyuasin 2024 masih berlangsung lama. Namun, nama Diana H Basir sudah mulai santer terdengar sebagai salah satu kandidat calon bupati.
Masyarakat menyambut baik, jika benar adanya isu pencalonan sosok perempuan inspiratif tersebut.
"Iya kita dukung, apalagi beliau sebagai putri terbaik Kabupaten Banyuasin," ujar Erwani, salah satu warga.
Sebelumnya, Pakde Slamet sudah beberapa kali bersilaturahmi dengan Diana.
Terakhir, pakde yang didampingi Srikandi Partai Gerindra Hj Neni bersilahturahmi diacara syukuran di rumah Diana Kelurahan Kedondong Raye Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin. (ron)