Dua Hari Libur Sambut Ramadhan, 14 Maret Sekolah Aktif Kembali

--

Pangkalan Balai - usai libur sekolah selama dua hari sejak tanggal 12 dan 13 Maret 2014, dalam rangka menyambut awal bulan Ramadhan sejumlah satuan pendidikan dari berbagai jenjang mulai aktif kembali Kamis 14 Maret 2024.

 

Pada tanggal tersebut, kata Kepala Disdikbud Banyuasin Aminuddin SPd SIP MM, warga sekolah tidak dibenarkan ada tambahan libur, semuanya aktif melaksanakan proses pembelajaran.

 

"Semua satuan pendidikan dari jenjang Pendidikan  Anak Usia Dini /Taman Kanak -kanak (PAUD/TK) hingga Sekolah Menengah Pertama (SMP) tidak diperkenankan menambah libur," tutur dia.

 

Menurut dia, proses belajar di satuan pendidikan dilaksanakan seperti sebelumnya, hanya saja untuk bulan Ramadhan satu bulan penuh, proses pembelajaran dikurangi 10 menit.

 

Sedangkan untuk waktu belajar yang dilaksanakan di satuan pendidikan harus disesuaikan, hanya saja dalam pelaksanaannya, proses pembelajaran lebih fokus pada keagaman untuk memperdalam Iman dan Taqwa (Imtaq).

 

Pada bulan suci Ramadhan satuan pendidikan harus menjaga norma keagamaan, karena bulan suci tersebut jangan sampai ternodai dalam bentuk apapun, terutama menjaga puasa.

 

"Laksanakan apa yang tercantum dalam surat edaran yang diterima oleh sekolah, jangan sampai dilanggar, sehingga saat menjalankan puasa lebih khusuk sesuai dengan perintah agama," titup dia. 

Tag
Share